Puncak Sikunir Dieng: Nikmati Pesona Golden Sunrise dari Desa Tertinggi Pulau Jawa

Puncak Sikunir Dieng: Nikmati Pesona Golden Sunrise dari Desa Tertinggi Pulau Jawa
info gambar utama

Bila di Indonesia bagian tengah ada Gunung Batur, Bali yang pernah diklaim pemilik sunrise terbaik dunia versi Lonely Planet pada 2013, di Indonesia bagian timur juga punya tempat terindah melihat sunrise, salah satunya yaitu Bukit Sikunir Dieng.

Bukit Sikunir Dieng, atau lebih tepatnya Puncak Sikunir merupakan salah satu destinasi favorit yang ada di Dataran Tinggi Dieng. Terletak di Wonosobo, Jawa Tengah bukit ini berada di desa tertinggi di Pulau Jawa, yaitu Desa Sembungan yang mempunyai ketinggian 2.306 MDPL. Keindahan golden sunrise-nya selalu dinanti wisatawan lokal maupun mancanegara setiap harinya.

Waktu terbaik untuk mengunjungi bukit ini adalah saat musim kemarau, atau tepatnya saat Juli hingga Oktober. Karena dengan memasuki kemarau tersebut, kecantikan sunrise yang dinantikan pengunjung kemungkinan besar tidak akan terhalang dengan kabut tebal.

Selain itu, gumpalan awan juga bisa terlihat bila tidak ada kabut. Pemandangan ini tentunya akan semakin memanjakan mata dengan melihat sunrise sekaligus hamparan awan yang menakjubkan.

Di atas awan | Foto: sikunir.com
info gambar

Meskipun musim kemarau identik dengan suhu yang tinggi, di Dataran Dieng kebalikannya. Justru suhunya bisa mencapai 0 derajat. Oleh sebab itu, ketika berkunjung ke Dieng saat musim kemarau, disarankan untuk menggunakan jaket yang tebal.

Sebelum Menuju Puncak Sikunir, Pengunjung Bertemu Telaga Cebong

Perkemahan di tepi Telaga Cebong | Foto: piknikasik.com
info gambar

Iya, pengunjung akan disuguhkan keindahan lain sebelum mencapai Puncak Sikunir, yaitu Telaga Cebong. Telaga ini masih sangat alami. Selain dapat menikmati udara yang sangat sejuk, pengunjung juga akan dimanjakan dengan hamparan tebing-tebing Puncak Sikunir.

Menariknya, pengunjung dapat mendirikan tenda untuk bisa bermalam di tepi Telaga Cebong. Di sini juga sudah disediakan warung-warung makanan kecil yang menjajankan berbagai makanan dan oleh-oleh khas Dieng. Sehingga tidak perlu takut kelaparan, ya!

Di Telaga Cebong juga terdapat pos pendakian. Pos ini baru dibuka oleh pengurus sekitar jam 02.00 dinihari. Alasannya adalah untuk mengantisipasi kecelakaan ataupun hal-hal di luar dugaan yang tidak diinginkan mengingat jalurnya yang melewati tebing-tebing dan jurang.

Meskipun didampingi oleh tebing dan jurang, jalur menuju Puncak Sikunir ini tidak begitu sulit. Pengurus sudah membuka beberapa jalur dan tinggal mengikuti petunjuknya saja. Pengunjung hanya perlu membawa senter karena penerangan yang minim selama pendakian.

Ada Juga Deretan Gunung-gunung Tinggi di Pulau Jawa

Gunung Sindoro dari Bukit Sikunir | Foto: arifsetiawan.com
info gambar

Puncak Sikunir tidak hanya menawarkan golden sunrise-nya saja. Melainkan di sini juga terlihat lanskap deretan beberapa gunung tinggi di Pulau Jawa, seperti Gunung Sindoro yang berselimut kabut tipis dan berdampingan dengan Gunung Kembang dan Gunung Sumbing.

Tak jauh dari ketiga gunung itu akan terlihat Gunung Merbabu, Gunung Merapi, dan Gunung Ungaran yang menjulang tinggi. Pemandangan gunung-gunung ini akan semakin terlihat lebih indah saat matahari sudah berada di atasnya.

Pasti para pecinta fotografi dan traveller tidak mau ketinggalan pemandangan seperti ini, kan?

Lahan Pertanian dan Kearifan Lokal Desa Sembungan

Selama di kawasan Bukit Sikunir, pengunjung juga dapat menikmati hamparan lahan-lahan pertanian penduduk Desa Sembungan. Lahan ini didominasi dengan tanaman kentang dan carica (tanaman khas Dieng yang menyerupai pepaya) yang berada di kaki dan lereng Bukit Sikunir. Ada juga pemukiman penduduk dengan masjid berkubah tinggi yang tak kalah asyik untuk dijadikan latar belakang foto.

Pengunjung juga bisa mendapatkan sambutan hangat nan ramah dari penduduk Desa Sembungan. Kesan bersahabat yang disuguhkan membuat pengunjung betah berlama-lama dan bercengkerama dengan mereka. Tidak jarang pengunjung akan sering diajak mampir oleh mereka.

Wah, banyak sekali ya yang bisa didapat kalau mengunjungi Bukit Sikunir Dieng. Jadi apakah kamu mau memasukkan Bukit Sikunir ini dalam daftar tempat wajib kunjung? Atau bahkan sudah pernah menjejakkan kaki di sini? Yang pasti, jangan lupa untuk selalu jaga kebersihan, ya supaya alam Sikunir tetap asri dan layak dikunjungi!


Sumber: Dieng.me, Wisatadieng.net, Piknikasik.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini