Indonesia is The Future, Lho Mas!

Indonesia is The Future, Lho Mas!
info gambar utama

Akhir Januari 2011, saya baru saja sampai di kota New York, dan berjalan sepanjang Broadway sambil menahan hawa dingin. Saya kemudian melewati beberapa anak muda yang membagikan brosur tentang kegiatan mereka, yakni mengumpulkan uang sumbangan untuk disumbangkan kepada Haiti. Saya mendekat dan membaca brosurnya. Saya yang lama berkecimpung di dunia LSM tidak ragu merogoh saku saya dan mengeluarkan uang $10 . Anak-anak muda itu begitu bergembira, dan mengatakan bahwa 2 hari terakhir adalah hari naas bagi mereka, karena badai salju melanda pantai timur AS waktu itu. Mereka lalu bertanya "Where are you coming from?" Mereka sedikit kaget ketika saya sebutkan bahwa saya dari Indonesia. Gantian saya yang kaget ketika mereka mengatakan, meski dengan sopan bahwa Indonesia juga butuh bantuan, dan mungkin mereka akan mengadakan kegiatan serupa dan dananya disumbangkan ke Indonesia.

Saya menahan nafas sebentar. Mereka adalah anak-muda muda seumuran saya, yang bisa jadi lebih beruntung karena mereka hidup di sebuah negara besar dan maju seperti Amerika Serikat. Begitu terbatasnya berita-berita baik dari Indonesia tersiar di negar-negara barat. Mungkin ada sebagian orang Amerika dan barat yang masih menganggap bahwa orang Indonesia masih tinggal di pepohonan dan makan dari berburu. Haha...pikiran itu cukup membuat saya tertawa kecil sambil berlalu.

Jauh di dalam hati saya, saya merasa kasihan pada orang yang masih menganggap remeh Indonesia, yang tidak memahami dan menyadari betapa negeri ini sudah banyak berbenah dan berubah, negeri yang oleh banyak ekonom dunia akan masuk dalam kekuatan 7-10 besar dunia pada 2030, negeri yang oleh Jim O'neill dari Goldman Sachman dianggap bangsa yang paling berhasil tumbuh meski sekian lama dibawah era sentralistik, dan dianggap lebih pantas masuk dalam BRIC daripada Rusia.

We are the future

Banyak yang harus dibenahi di sana-sini memang, namun bukan berarti kalau masih banyak berbenah, sebuah negara tidak layak maju dan kemudian dipandang sebelah mata. Para ekonom dan pembuat kebijakan di negara-negara tetangga kita sudah makin bersiap diri akan bangkitnya Indonesia. Channel NewsAsia di Singapura secara khusus membuat program "Garuda Rising" untuk menggambarkan kebangkitan Indonesia, banyak media di Malaysia berulangkali mengingatkan agar semua bersiap untuk "riding the wave of Indonesia", di Thailand, banyak yang mulai mengkhawatirkan hengkangnya investor asing di negara itu ke Indonesia.

Cukup mengherankan energi sebagian orang di dalam negeri yang tanpa lelah mencaci negeri sendiri, dan selalu mencari kesalahan dan kejelekannya. Media massa kita terutama berita-berita di TV tanpa henti membangun opini buruk tentang negeri ini. Yang negatif ditonjolkan, yang bagus ditiadakan. Sungguh, saya ingin sekali menulis besar-besar tulisan ini dan ditempel di dahi setiap orang--> "Indonesia is the future, lho Mas"!

Written for Good News From Indonesia by Akhyari Hananto

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini