Nikmati Masakan Khas Indonesia Tanpa Ketidakjelasan

Nikmati Masakan Khas Indonesia Tanpa Ketidakjelasan
info gambar utama
103777 Bandung merupakan salah satu kota di Indonesia yang terkenal akan warga dan pemerintah yang kreatif. bentuk kreatifitas ala warga Bandung adalah dengan banyaknya tempat wisata kuliner yang membuat Bandung semakin terkenal dengan keragaman makanan dan budaya jajan masyarakatnya. semakin banyaknya tempat berwisata kuliner maka tiap pelaku usaha berlomba-lomba dalam memasarkan produknya dengan konsep sekreatif mungkin dan bentuk-bentuk promosi yang semakin unik dan berkembang. Harga dan kualitaspun semakin bersaing, dengan teknik-teknik pengenalan menu yang termurah untuk menarik kehadiran konsumen. Di tengah-tengah maraknya penggunaan teknik tersebut, sebuah resto dari anak muda Bandung bernama 'duapuluhan' hadir dengan konsep memberi kepastian kepada konsumen. Berbekal jargon “because nowadays, certainty is hard to find”, resto ini menyuguhkan suatu konsep dimana konsumen dapat menggunakan prinsip “yang pasti-pasti aja”, dan berharap ada statement yang keluar dari mulut konsumen seperti “duapuluhan ajalah yang udah jelas harganya”. Resto ini memiliki keunikan yaitu dengan menyediakan berbagai varian menu dengan harga yang seragam, yaitu Rp 20.000,- ‘pas’ bukan Rp 24.000,- bukan Rp 29.999,- . 103109 Duapuluhan menyediakan varian menu nasi goreng, juga nasi putih ayam fillet dengan berbagai bumbu dan saus khas ala duapuluhan. Resto unik yang juga menyediakan katering porsi luar biasa ini, memilih nasi goreng karena nasi goreng merupakan makanan khas Indonesia yang banyak diminati oleh masyarakat, dan olahan ayam fillet (tanpa tulang) agar tetap nyaman bila disantap oleh berbagai kalangan dan usia yang simpel dan tidak mau ribet, tetapi tetap ingin menyantap makanan dengan penuh gairah dengan dressing dan rasa yang berani. 103781 Meskipun menghadirkan konsep dengan harga yang cukup terjangkau, resto yang terletak di Jl. Cendana, Bandung ini tetap tidak melupakan kualitas baik dari bahan baku maupun bahan penolong, juga dari kebersihan dan pelayanannya. Jadi, mau coba yang pasti pasti aja? duapuluhanfoods@gmail.com t : @duapuluhan_ // pojokuliner - jln.cendana no.11 Bdg

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini