Raih Juara Ganda Campuran All England 2016: "Terima Kasih Kepada Suporter.."

Raih Juara Ganda Campuran All England 2016: "Terima Kasih Kepada Suporter.."
info gambar utama

Sorak – sorak makin terdengar keras di Barclaycard Arena, Birmingham,Inggris ketika Denmark tak bisa mengembalikan bola yang diberikan oleh wakil Indonesia.

Pasangan Ganda Campuran Indonesia, Praveen Jordan Debby Susanto, maju sebagai pemenang setelah mengalahkan pasangan Denmark, Joachim Fischer & Christinna Pedersen pada All England.

Sebagai satu-satunya wakil Indonesia di final All England 2016, Praveen Jordan/Debby Susanto meraih kemenangan tersebut dengan usaha keras 2 babak langsung yang berakhir dengan skor 21-12 dan 21-17.

Baca juga:Badminton Indonesia "Edan", 20 kali Juara Umum di Sea Games

Pertandingan di babak kedua cukup sengit karena Denmark beberapa kali menyamakan skor mereka dengan Indonesia, namun kekompakan dan kerja keras Praveen Jordan/Debby Susanto berakhir manis, mereka menang dan memberikan piala All England untuk Indonesia. Kemenangan sebelumnya diraih oleh Tantowi Ahmad/Lilyana Natsir pada 2014.

Dikutip dari akun resmi All England @YonexAllEngland "We wanted to do it for fans here & back home" ujar Debby Susanto.

Suporter Indonesia memang luar biasa, di salah satu tweet @YonexAllEngland dikatakan ketika Praveen Jordan/Debby Susanto masuk ke dalam arena seperti Jakarta berada di arena. Kebanyakan suporter berasal dari mahasiswa dan diaspora Indonesia yang tinggal di sana, bahkan ada yang telah membeli tiket sejak Desember 2015.

"FOR IN-DON-ESIA.... " teriak Suporter sepanjang pertandingan..

Debbie Susanto dan Praveen Jordan pun mengucapkan terima kasih kepada para supporter yang telah mendukung mereka di All England 2016.

Sampai jumpa tahun depan di All England 2017.
Dan kami tunggu di turnamen-turnamen tahun ini (Swiss Open dan Olympic Rio).

Sumber Gambar : allenglandbadminton.org

edited 14/03/2016 yf

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini