4 Tokoh Indonesia Raih Kyokujitsu-sho dari Jepang

4 Tokoh Indonesia Raih Kyokujitsu-sho dari Jepang
info gambar utama

Tokoh-tokoh Indonesia ternyata banyak menarik perhatian dunia internasional. Seperti kabar terbaru yang menyebutkan bahwa empat tokoh asal Indonesia mendapatkan Bintang Jasa Kyokujitsu-sh? atau Order of the Rising Sun untuk Musim Semi 2016 dari Pemerintah Jepang. Keempatnya mendapatkan penghargaan itu atas jasa mereka yang dinilai memperkokoh hubungan antara Jepang dan Indonesia.

Seperti dilansir Republika.co.id keempat tokoh yang menerima Bintang Jasa Jepang itu adalah mantan mendikbud Mohammad Nuh, Ketua Program Studi Jepang Universitas Indonesia I Ketut Surajaya, serta dua mantan staf Kedubes Jepang di Indonesia Ibrahim Teruko dan Elis Indirayanti. Penganugerahan Bintang Jasa Jepang untuk Musim Semi 2016 tersebut diberikan oleh Pemerintah Jepang pada Jumat (29/4).

Mohammad Nuh oleh pemerintah Jepang dianggap berjasa karena perannya dalam aktifasi kembali kegiatan pemulangan tulang-belulang mantan tentara Jepang di masa pendudukan yang sempat terhenti pada 2009.

Sedangkan I Ketut Surajaya mendapat penghargaan "The Order of the Rising Sun, Gold Rays with Neck Ribbon" karena Ketut telah berkontribusi bagi pendidikan sumber daya manusia di bidang studi kejepangan dan bidang pendidikan bahasa Jepang melalui Program Studi Jepang Fakultas Ilmu Budaya dan Program Studi Kajian Wilayah Jepang Pasca Sarjana di Universitas Indonesia.

Ketut juga merupakan salah satu anggota inti Komite Perencanaan Pembangunan Universitas Darma Persada. Dirinya telah berperan sejak awal penyusunan konsep pendirian universitas yang merupakan universitas pertama di dunia yang didirikan oleh para alumni Jepang.

Sementara itu, dua mantan Staf Kedutaan Besar Jepang di Indonesia Ibrahim Teruko dan Elis Indirayanti masing-masing mendapatkan tanda jasa "The Order of the Sacred Treasure, Gold and Silver Rays". Keduanya dipandang telah mendukung kegiatan diplomatik Kedutaan Besar Jepang di Indonesia selama 34 dan 30 tahun.

Ibrahim Teruko dinilai berperan penting dalam pertukaran budaya Jepang di Indonesia melalui penyebaran budaya Cha no Yu (upacara minum teh Jepang). Sedangkan Elis Indirayanti memiliki banyak relasi di instansi pemerintah dan organisasi swasta di Indonesia, sehingga perannya dianggap sangat membantu kelancaran tugas-tugas Kedutaan Besar Jepang di Indonesia.

Bintang Jasa Kyokujitsu-sh? atau Order of the Rising Sun merupakan medali yang menggambarkan pancaran sinar matahari. Desain medalinya menyimbolkan kekuatan energi yang kuat layaknya matahari terbit.

Hubungan Indonesia-Jepang diisukan sempat memburuk akibat persaingan tender kereta cepat beberapa waktu lalu. Namun melalui penghargaan ini, semoga hubungan bilateral kedua negara dapat kembali erat.

Sumber : Republika.co.id
Sumber Gambar Sampul : www.zonalima.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan. Artikel ini dilengkapi fitur Wikipedia Preview, kerjasama Wikimedia Foundation dan Good News From Indonesia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini