"The Most Powerful Energy Company in Asia" Diraih Perusahaan Indonesia

"The Most Powerful Energy Company in Asia" Diraih Perusahaan Indonesia
info gambar utama

Satu lagi predikat membanggakan dikantungi perusahaan nasional. Lewat proses observasi yang cukup panjang, perusahaan energi Indonesia, Pertamina, meraih gelar the Most Powerful Energy Company in Asia, berdasar Brand Asia Study 2016 yang diselenggarakan oleh Nikkei BP dan Markplus Inc. Penghargaan ini diterima oleh Corporate Secretary Pertamina Wisnuntoro di Jakarta Marketing Week 2016.

Brand Asia Study ini dilakukan dengan cara survei lintas negara. Dikatakan, tak kurang dari 13 ribu responden dari 12 negara di China, Singapura, Korea Selatan, Jepang, dan Taiwan, terlibat sebagai sample. Sementara yang disurvey adalah 1.446 brand, baik nasional maupun global.

Terpilihnya Pertamina sebagai the Most Powerful Energy Company in Asia akan menambah semangat Pertamina untuk terus memperkuat kiprah sebagai National Oil Company Indonesia terutama dalam mendukung ketahanan energi nasional.

Brand Asia Study adalah inisiatif yang dilakukan oleh Nikkei BP, anak perusahaan grup media raksasa Jepang, Nikkei yang menguasai Koran Nikkei dan juga Financial Times. Untuk pelaksanaan di Indonesia, Brand Asia Study dilakukan oleh Markplus Insight.

(Pertamina)

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini