Untuk Pertama Kalinya, Indonesia Juara "Jack Nicklaus International Invitational Final Tournament of Champions 2016"

Untuk Pertama Kalinya, Indonesia Juara "Jack Nicklaus International Invitational Final Tournament of Champions 2016"
info gambar utama

Pada 1 Juni lalu, untuk pertama kalinya tim Indonesia yang diwakilkan oleh Edwin Abeng dan Jayadi berhasil menjuarai turnamen golf amatir 'Jack Nicklaus International Invitational Final Tournament of Champions 2016' yang diselenggarakan di New Albany Country Club di Columbus, Ohio, AS.

Jayadi (kiri) & Edwin Abeng
Jayadi (kiri) & Edwin Abeng

Edwin Abeng dan Jayadi merupakan pemenang turnamen "Jack Nicklaus International Invitational 2016" yang diselenggarakan pada 16 Maret 2016 lalu di Damai Indah Golf BSD Course, BSD, Tangerang. Kemenangan mereka membawa kedua perwakilan Indonesia ini melaju ke putaran final yang dilaksanakan di Ohio, berhadapan dengan lawan-lawan yang berasal dari berbagai negara seperti, Italia, Filipina, Korea Selatan, Swiss, dan juga Amerika Serikat.

Jayadi (kiri), Trideed Das (tengah), Edwin (kanan)
info gambar

Di putaran final, Edwin Abeng dan Jayadi memenangkan kompetisi ini dengan skor net 71. Duo Indonesia ini berhasil mengalahkan tim Italia yang diwakili oleh Massimo Brandoli dan Vanna Tintorri yang menempati posisi kedua. Sementara, tim Filipina, Yuri Allado dan Abe Rosal menempatkan dirinya di posisi ketiga


www.jniigolf.com/2016/

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini