Pulau Tidung | Pulau Seribu

Pulau Tidung | Pulau Seribu
info gambar utama

Pulau Tidung merupakan pulau terbesar dalam gugusan pulau-pulau yang ada di Kepulauan Seribu. Pada masa itu nama Pulau Tidung berasal dari kata Tidung, yang artinya tempat berlindung, karena pulau ini sering dijadikan sebagai tempat untuk berlindung dari bajak laut atau perompak,Maka Pulau ini dinamakan Pulau Tidung yaitu pulau untuk tempat berlindung. Pulau Tidung terhampar membujur panjang dari barat ke timur dan menjadi 2 bagian Tidung Besar & Tidung kecil.

Pulau Tidung Pulau Penduduk
Sebagai salah satu tujuan wisata Penduduk, Pulau Tidung memiliki fasilitas cukup lengkap seperti sekolah, puskesmas, masjid, dan rumah penduduk yang biasa disewakan untuk wisatawan. Fasilitas permainan Water Sport seperti Canoe, Donut boat, Jet ski, Banana boat, dan lainnya bisa Anda nikmati di pulau tidung.

Water Sport Pulau Tidung

Pulau Tidung terkenal dengan Jembatan Cinta yang menghubungkan Tidung Besar dan Tidung Kecil, konon menurut penduduk setempat pasangan yang lompat bersama dari atas jembatan Pulau Tidung akan langgeng hingga akhir masa. Jembatan ini juga menjadi tempat uji nyali bagi Anda yang berani lompat dari ketinggian kurang lebih 6 meter dari atas permukaan laut.

Jembatan Cinta Pulau Tidung

Sumber : kepulauan-seribu.com
Sumber Gambar Sampul : Kepulauan Seribu

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini