Alleira Batik, Tampilkan Kecantikan Batik dalam Permainan Warna

Alleira Batik, Tampilkan Kecantikan Batik dalam Permainan Warna
info gambar utama

Alleira, tahu bahwa batik merupakan warisan budaya yang sangat indah karena dibuat dengan kesabaran sang penggores malam dari canting serta kreatifnya sang penggores membuat gambaran motif yang cantik dan memesona. Maka dari itu, Alleira membuat sebuah label batik yang memiliki ciri khas yakni memiliki warna pelangi atau gradasi.

Tak hanya terkenal di tanah air, Alleira ini telah sukses membawa batik hingga mancanegara. September lalu, koleksi label busana Alleira ini melenggang di The Allure of Mozaic, Helsinki, Finlandia serta Moskow, Rusia. Namun siapa sangka, Alleira ini awalnya didirikan di sebuah garasi rumah pada 5 Oktober 2005. Zakaria Hamzah, COO Alleira Batik ini memaparkan bahwa Alleira memiliki motif sendiri. Motifnya adalah sentuhan modern bertemu dengan filosofi east meet west. Di samping itu, tiap tahunnya motif yang digunakan merupakan pilihan motif dari daerah-daerah tertentu seperti Sumatera, Bali, Makassar, Manado, dan lainnya. Lalu, motif-motif ini diolah dengan tangan para desainer sehingga motif, siluet, dan warnanya bisa disesuaikan dengan tren terkini.

Zakaria juga mengungkapkan bahwa Alleira menjalin kerjasama dengan pengrajin batik. Mereka memiliki konsep kerjasama mitra usaha untuk menambah lapangan kerja dan pendapatan daerah dan inilah yang membuath Alleira memiliki harga premium. Proses batik yang mereka buat ini adalah proses handmade, dimana akan memakan waktu yang sangat panjang.



Sumber : CNNIndonesia
Sumber Gambar Sampul :CNN Indonesia/Tri Wahyuni

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini