Ingin Melihat Penampakan Stasiun Luar Angkasa Secara Langsung? Kunjungi Lima Kota ini

 Ingin Melihat Penampakan Stasiun Luar Angkasa Secara Langsung? Kunjungi Lima Kota ini
info gambar utama

Baru – baru ini, National Aeronautics and Space Administration (NASA) melansir peta interaktif yang berisikan lokasi International Space Station (ISS) yang bernama Spot The Station. Peta tersebut berisikan daftar kota – kota di seluruh dunia dimana kita bisa melihat penampakan stasiun luar angkasa. Dan kabar baiknya, ada lima kota di Indonesia yang akan dilintasi oleh ISS yang memungkinkan kita untuk bisa melihat penampakannya. Kelima kota tersebut adalah Banda Aceh, Jakarta, Sukabumi, Surabaya, dan Denpasar.

ISS adalah stasiun luar angkasa hasil dari proyek gabungan antara 16 negara yang terletak di orbit sekitar bumi dengan ketinggian sekitar 360 kilometer. Sejak 2 November 2000, ISS setidaknya ditempat oleh 2 orang awak selama beberapa rentang waktu tertentu, dan akan berganti – ganti sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Dengan kapasitasnya yang bisa dihuni 7 astronot dan dapat beroperasi selama 15 tahun, stasiun antariksa internasional ini memiliki nilai dan manfaat yang besar bagi perkembangan dunia ke depan, baik itu dari sisi ilmu pengetahuan dan teknologi, bisnis hingga masa depan bumi dengan fungsinya sebagai laboratorium angkasa luar untuk penelitian ilmu – ilmu sains, material, serta sebagai penempatan alat – alat sensor untuk memantau bumi dari luar angkasa.

Hasil tersebut diperoleh ketika melakukan pengecekan lewat peta interaktif yang bisa diakses lewat situs https://spotthestation.nasa.gov/. Lewat Spot The Station kita bisa mengetahui langit kota apa saja yang akan dilalui oleh ISS serta detail mengenai tanggal dan durasi visibilitasnya mulai dari detik hingga menit. Stasiun angkasa ini akan mengudara di langit Indonesia mulai tanggal 18 – 22 November 2016.

Dilansir dari Spot The Station, berikut jadwal penampakan ISS di langit Indonesia.

  1. Banda Aceh
  • Senin, 21 November 2016, pukul 19:35, durasi kurang dari 1 menit
  • Selasa, 22 November 2016, pukul 20:19 durasi kurang dari 1 menit
  1. Jakarta
  • Sabtu, 19 November 2016, pukul 19:40, durasi 1 menit
  • Minggu, 20 November 2016, pukul 18:49, durasi 3 menit
  • Senin, 21 November 2016, pukul 19 : 34, durasi 1 menit
  • Selasa, 22 November 2016, pukul 18:42, durasi 4 menit
  1. Sukabumi
  • Sabtu, 19 November 2016, pukul 19:39, durasi 1 menit
  • Minggu, 20 November 2016, pukul 18:48, durasi 3 menit
  • Senin, 21 November 2016, pukul 19:34, durasi 1 menit
  • Selasa, 22 November 2016, pukul 18:42, durasi 4 menit
  1. Surabaya
  • Jumat, 18 November 2016, pukul 18:57, durasi kurang dari 1 menit
  • Minggu, 20 November 2016, pukul 18:49, durasi 3 menit
  • Senin, 21 November 2016, pukul 17:58, durasi 5 menit
  • Selasa, 22 November 2016, pukul 18:44, durasi 2 menit
  1. Denpasar
  • Jumat, 18 November 2016, pukul 19:57, durasi kurang dari 1 menit
  • Sabtu, 19 November 2016, pukul 19:06, durasi 1 menit
  • Minggu, 20 November 2016, pukul 19:50, durasi 2 menit
  • Senin, 21 November 2016, pukul 18:57, durasi 5 menit
  • Selasa, 22 November 2016, pukul 19:43, durasi 3 menit


Sumber : nasa.gov, spotthestation.nasa.gov

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini