Vote WeCare.id, Wakil Indonesia di Bayer Aspirin Social Innovation Award!

Vote WeCare.id, Wakil Indonesia di Bayer Aspirin Social Innovation Award!
info gambar utama

WeCare.id dari Indonesia tahun ini terpilih untuk menjadi salah satu nominasi dari Indonesia dalam ajang Aspirin Inovation Award 2016.

WeCare.id adalah situs website untuk penggalangan dana (Crowdfunding) yang dibangun khusus untuk mendanai prosedur kesehatan dan fasilitas pendukung lainnya untuk individu atau pasien di daerah terpencil Indonesia, dan atau yang tidak mampu membiayai tagihan medis mereka. Kriteria pasien yang dapat dibantu oleh WeCare.ID berada di daerah terpencil di Indonesia, dan atau tidak memiliki akses yang optimal untuk asuransi Pemerintah (BPJS).

WeCare.id bekerja dengan membangun jaringan dengan dokter medis, praktisi kesehatan & organisasi di Indonesia untuk menghubungkan dengan pasien dengan pelayanan kesehatan yang tepat dan berkualitas.

Kegiatan WeCare.id. Sumber: WeCare.id
info gambar

Didirikan pada akhir tahun 2015, WeCare.id saat ini telah menggerakkan 3000 donatur, mendanai penuh kebutuhan medis lebih dari 150 pasien dari berbagai wilayah di Indonesia, dan telah menerima penghargaan dalam area inovasi sosial: termasuk Asia Innovation Awards Sosial, Forbes Asia 30-Under-30 dan ASEAN ICT Awards.

Tahun ini, WeCare.id terpilih untuk menjadi salah satu nominasi dari Indonesia dalam ajang Aspirin Inovation Award 2016. Aspirin Innovation Award oleh Bayer Foundation adalah suatu penghargaan yang di tujukan oleh para perintis sosial Kesehatan & Gizi terbaik di seluruh dunia. Aspirin Innovation Award menyadari ekosistem sosial yang kompleks dan menghadapi beragam tantangan, dan yakin betul bahwa. Inovasi dapat menjangkau mereka yang membutuhkan dengan inisiatif sosial.

Setiap tahunnya, Bayer Foundation memilih 5 inisiatif sosial terbaik di seluruh dunia dalam bidang kesehatan dan gizi, untuk mengapresiasi kinerja masing masing. WeCare.id dari Indonesia, tahun ini tahun ini terpilih untuk menjadi salah satu nominasi dalam kategori tersebut. Salah satu dari lima inovasi sosial yang paling unggul akan dipilih oleh publik berdasarkan pemungutan suara terbanyak.

Jika pembaca tertarik, mari dukung wakil Indonesia WeCare.id dalam Bayer Foundation Aspirin Social Innovation Award melalui tautan berikut:
https://aspirin-social-awards.org/nominations/2016-wecare-healthcare-crowdfunding-platform

  1. Tuliskan alamat email dan klik 'Submit Your Vote',
  2. Periksa pesan dalam email (atau spam) dan klik tautan yang diberikan guna memverifikasi suara yang diberikan,
  3. Sebarkan kabar ini kepada keluarga dan kerabat agar semakin banyak #TemanPeduli yang memiliki kesadaran terhadap pentingnya kesehatan.

Indonesia Bisa!

Sumber : WeCare.id

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Indah Gilang Pusparani lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Indah Gilang Pusparani.

Terima kasih telah membaca sampai di sini