Indonesiaku yang Ramah

Indonesiaku yang Ramah
info gambar utama

Sudah bukan kabar burung lagi jika Indonesia merupakan negara dengan penduduk paling murah senyum di dunia. Keramahan masyarakat Indonesia mengumbar senyum ini menjadi kabar baik untuk Indonesia. Predikat sebagai negara dengan penduduk paling murah senyum ini rupanya dinobatkan oleh Lonely Planet sebagai perusahaan buku panduan perjalanan dan penerbit media digital terbesar di dunia.

Keramahan masyarakat Indonesia ini dapat kita jumpai dimana saja, baik ketika sedang berada di sekitar rumah atau di suatu daerah. Indonesia yang kental dengan adab ketimuran ini membuat kita tidak perlu merasa asing jika sedang bepergian walau waspada menjadi suatu keharusan. Pasalnya walau sedang jauh dari rumah namun, suasana kekeluargaan seperti di rumah dapat dengan mudah dijumpai. Misalnya ketika mendaki gunung.

Mendaki gunung merupakan kegiatan yang sudah banyak dilakukan oleh banyak orang. Kini mendaki gunung bukanlah suatu hal yang sulit dilakukan. Mendaki gunung juga tidak lagi disematkan hanya bagi kelompok pecinta alam saja. Mendaki gunung kini menjadi gaya hidup bagi sebagian orang untuk sekedar mengolah raga atau berwisata menikmati alam pemandangan.

Jika kalian pernah mendaki gunung di Indonesia, beberapa fenomena keramahan masyarakat Indonesia dapat terlihat. Misalnya seperti penduduk di lereng gunung yang memberi tumpangan mobil sayur secara gratis, mendapatkan tawaran menginap plus makan secara cuma-cuma, mendapat sapaan dan suntikan semangat antar pendaki, saling menawarkan makanan walau baru berkenalan, dan dapat menambah relasi serta pengetahuan.

Keakraban ketika berendam dengan kenalan baru
info gambar

Mendapat jamuan menginap, makan, dan plesiran dari teman seperjalanan
info gambar

Sebenarnya tidak hanya mendaki gunung saja, kegiatan seperti solo traveling pun kini tidak lagi menjadi penghalang untuk melakukan perjalanan seorang diri. Orang Indonesia memang terkenal ramah. Selain karena menganut adab ketimuran, Orang Indonesia juga masih memegang dan mempraktikan nilai-nilai luhur budi pekerti dan nilai-nilai dari Bhineka Tunggal Ika. Hal tersebutlah yang membuat Orang Indonesia dinobatkan sebagai negara dengan penduduk paling ramah di dunia. Artikel ini diikutkan dalam Kompetisi Menulis Kabar Baik GNFI #2

Sumber :

- https://travel.tribunnews.com/2016/10/08/fakta-indonesia-good-news-ri-dinobatkan-jadi-negara-paling-murah-senyum-di-dunia?page=1

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

FI
RG
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini