Bisa Jadi Ini Rahasia Kemenangan Marcus dan Kevin di All England Super Series

Bisa Jadi Ini Rahasia Kemenangan Marcus dan Kevin di All England Super Series
info gambar utama

Mahasiswa Indonesia yang tergabung dalam Perhimpunan Pelajar Indonesia di United Kingdom (PPI UK) mendukung langsung perjuangan Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya di Barclaycard Arena, Birmingham, tempat berlangsungnya All England Super Series.

Ada sekitar lebih dari 150 mahasiswa Indonesia yang hadir langsung dan tanpa henti berteriak memberikan dukungan kepada Marcus dan Kevin.

Kepala Departemen Komunikasi dan Informasi PPI UK, John Tampi, mengatakan bahwa supporter Indonesia mendapatkan apresiasi tersendiri dari penikmat bulu tangkis di Inggris terutama di Birmingham.

“Ada di antara teman-teman mahasiswa yang diajak foto bareng usai laga semi final kemarin. Sepertinya banyak yang kagum dengan usaha keras teman-teman yang terus memberikan dukungan sepanjang laga.”

Selain meneriakkan yel-yel khas supporter Indonesia seperti “Ayo Indonesia”, para mahasiswa juga mengenakan atribut merah untuk menunjukkan dukungan mereka kepada Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya.

Mahasiswa yang hadir dan mendukung langsung perjuangan Marcus dan Kevin bukan hanya mereka yang sedang mengemban ilmu di kota Birmingham saja. Mahasiswa dari kota-kota lain di Inggris Raya yang relatif jauh dari Birmingham juga datang dan berteriak memeberikan semangat kepada ganda putera terbaik Indonesia saat ini.

Aga, mahasiswa Indonesia yang sedang menuntut ilmu di University of Glasgow di kota Glasgow, Skotlandia, sengaja datang ke Birmingham untuk melihat langsung dan mendukung perjuangan Marcus dan Kevin.

“Saya datang menggunakan kereta dari Glasgow. Total perjalanan memakan waktu sekitar 3 jam dan harga tiket kereta dan nonton final All England lumayan mahal untuk kantong mahasiswa, tapi itu semua terbayar tuntas dengan menilhat langsung perjuangan ganda putera Indonesia,” kata Aga.

Dijelaskan oleh Ketua PPI UK, Alanda Kariza, bahwa animo mahasiswa Indonesia terhadap kejuaraan bulutangkis All England Super Series amatlah tinggi. “Setiap tahunnya, melalui program kerja yang terencana dari divisi minat dan bakat, PPI UK selalu hadir dan mengakomodir keinginan mahasiswa dan warga negara Indonesia di Inggris Raya yang ingin menonton dan memberikan dukungan secara langsung di ajang tahunan All England,” kata Alanda Kariza.

Tahun 2017 ini, ada lebih dari 2000 mahasiswa Indonesia yang menuntut Ilmu di berbagai kota di Inggris Raya. Jumlah tersebut merupakan yang terbanyak dibanding dengan tahun-tahun sebelumnya. Hampir 80% mahasiswa Indonesia tersebut mengenyam pendidikan pada level magister.

Selain mahasiswa Indonesia di Inggris, ada juga masyarakat Indonesia yang datang dari Amerika Serikat dan Indonesia untuk mendukung langsung perjuangan Marcus dan Kevin di arena tempat berlangsungnya partai puncak All England.

Para pelajar Indonesia usai menonton bareng final All England Super Series 2017 (Foto: PPI Dunia)
info gambar

Pasangan Putra Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon baru saja dinobatkan sebagai juara setelah memenangkan final All England 2017, mengalahkan wakil dari China Li Junhui dan Liu Yuchen. Kedua atlit kebanggaan Indonesia ini memenangkan pertandingan hanya dalam 2 set dengan durasi 35 menit.

Usai pertandingan, Kevin Sanjaya sempat menuturkan kepada pemandu acara pertandingan bahwa dukungan fans bulu tangkis Indonesia yang hadir di Birmingham amat luar biasa. “Dukungan fans luar biasa. Rasanya kami seperti bertanding di Indonesia”.

Pertandingan sempat berlangsung sengit namun Kevin dan Marcuse berhasil mendominasi sisa pertandingan. Kemenangan ini merupakan kemenangan pertama Kevin dan Marcus atas pasangan Li Junhui dan Li Yuchen dari dua

kali pertemuan.

Sumber : PPI Dunia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini