Yang Menemani dan Dikangeni Mahasiswa Jogja

Yang Menemani dan Dikangeni Mahasiswa Jogja
info gambar utama

Jogja atau Yogyakarta yang memiliki predikat sebagai kota pelajar ini memang sangat terkenal. Bisa dikatakan Jogja memiliki mahasiswa yang berasal dari Sabang sampai Merauke. Maka tak heran Jogja merupakan daerah multi-kultur.

Percaya atau tidak, setiap yang pernah mengenyam pendidikan di Jogja pasti akan rindu dengan beberapa hal seperti di bawah ini :

  1. AngkringanSajian angkringan yang khas (sumber : Berita Jogja)

Sebagai kota yang identik dengan angkringan, mahasiswa-mahasiswi jogja pasti pernah menicipi angkringan. Ya, angkringan di kota Gudeg ini sangatlah menjamur sehingga jumlahnya mencapai lebih dari 100 ribu dan bisa ditemui dijalanan mana saja di Jogja. Ada beberapa angkringan yang terkenal seperti angkringan KR (Kedaulatan Rakyat) yang bertempat di depan kantor Kedaulatan Rakyat, Angkringan Kopi Jos yang memiliki daya tarik kopi yang diberi bara api menyala. Setidaknya mahasiswa Jogja pernah berkunjung ke angkringan-angkringan ini sekali dalam masa mereka mengenyam pendidikan disini.

  1. Suasana yang ‘Jogja Banget’
Salah satu sudut Jogja, Jalan Malioboro (sumber : Yogyes)
info gambar

Adalah hal yang sulit dijabarkan mengenai susasana yang ‘Jogja Banget’ ini karena banyak hal yang pasti dirindukan oleh mahasiswa manapun yang pernah berkuliah di Jogja. Dari suasana akademis yang mendukung setiap mahasiswa berpikir kritis hingga suasana ramah nya orang Jogja yang tidak meninggalkan ‘local wisdom’ mereka di kehidupan sehari-hari meskipun saat ini tren globalisasi sedang menggerus tradisi. Jogja yang disebut sebagai Kota Pelajar ini pun memiliki perguruan tinggi yang memiliki akreditasi tinggi, salah satunya adalah Universitas Gadjah Mada yang juga merupakan salah satu univeristas tertua di Indonesia. Mungkin suasana-suasana ini lah yang membuat KLA Project membuat lagu dengan judul Yogyakarta yang menggambarkan betapa Jogja sangat memikat siapapun meskipun saat ini tidak tinggal lagi di Jogja. Dalam salah satu liriknya, lagu ini berbicara mengenai betapa merindunya seseorang pada Yogyakarta.

“Pulang ke kotamu

Ada setangkup haru dala rindu

Masih seperti dulu

Tiap sudut menyapaku bersahabat, penuh selaksa makna

Terhanyut aku akan nostalgi

Saat kita sering luangkan waktu

Nikmati bersama

Suasana jogja”.

  1. Burjo
Burjo (sumber : Internet Dan Bisnis Online)
info gambar

Di setiap kampus di Jogja bisa dipastikan ada burjo, sebenarnya burjo ini kepanjangan dari Bubur Kacang Ijo namun jangan salah, di warung burjo isinya bukan hanya bubur kacang ijo, melainkan makanan – makanan murah meriah dan bersahabat untuk kantong mahasiswa. Beberapa menu yang sering dipesan seperti nasi telur, magelangan dan tentu saja mie goreng/telur. Burjo pun bukan hanya sebagai tempat makan favorit untuk mahasiswa karena murahnya lebih dari itu burjo kini menjadi tempat nongkrong sembari berdiskusi tentang banyak hal. Banyak hal yang mahasiswa perbincangkan di burjo ini, dari kuliah, politik, ide-ide masa depan dan lain sebagainya. Agaknya burjo merupakan salah satu tempat dimana memiliki peran penting di mahasiswa jogja.

  1. Malioboro
Musik jalanan yang menemani malam di Malioboro (sumber : Aneka Tempat Wisata)
info gambar

Apalah jogja tanpa Malioboro, mungkin ungkapan itu ada benarnya untuk mereka yang belajar di Jogja. Malioboro menjadi tempat yang sering dikunjungi oleh mahasiswa perantauan di awal-awal masa kuliah. Didorong dengan rasa penasaran seperti apa Malioboro, mereka pun menelusuri daerah itu sembari mencari souvenir-souvenir maupun baju yang ‘jogja banget’ disana. Kenapa Malioboro memiliki tempat di hati para perantauan akademis ? jawaban tersebut mungkin bisa dijawab dengan suasana Jogja yang sangat dimiliki oleh Malioboro. Maka tak jarang setiap keluarga yang datang ke Jogja untuk hanya sekedar menengok anaknya yang berkuliah di Jogja pasti minta diantar ke Malioboro.

5. Pantai di Gunung Kidul

Pantai Indrayanti (sumber : INITEMPATWISATA.com)
info gambar

salah satu daya tarik Jogja yang tidak bisa disangkal oleh pelajar yang belajar di Jogja adalah keindahan pantainya yang begitu luar biasa. Pantai-pantai indah ini kebanyakan berlokasi di Gunung Kidul. Ada sekitar 16 pantai yang cukup menggoda, beberapa nama diantaranya bahkan pasti sudah tak asing lagi ditelinga para pelajar rantau, contohnya saja pantai Indrayanti, Nglambor, Drini dan Pok Tunggal, Siung dan masih banyak lagi. Pantai-pantai ini dapat dicapai hanya sekitar 2-3 jam saja dari kota Jogja sehingga bisa dipastikan banyak pelajar rantau yang di Jogja mengunjungi pantai-pantai ini. Tak hanya itu, momen malam tahun baru pun membuat pantai-pantai ini menjadi incaran para mahasiswa sebagai tempat merayakan tahun baru.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini