Ini Lho, OS 100 Persen Buatan Indonesia!

Ini Lho, OS 100 Persen Buatan Indonesia!
info gambar utama

Kreativitas anak negeri di bidang teknologi akhir-akhir ini selalu membuat kita takjub. Ponsel pintar Digicoop karya mahasiswa-mahasiswa ITB misalnya, tentu membuka mata kita bahwa di bidang teknologi pun kita tidak kalah bersaing. Digicoop sendiri sudah resmi diluncurkan pada bulan Januari lalu.

Dan kabar baik lagi-lagi datang dari bidang teknologi. Salah satu produsen ponsel pintar asal Indonesia, Advan, baru-baru ini meluncurkan varian ponsel baru. Yang berbeda dari ponsel ini adalah sistem operasinya ternyata turut menyertakan sistem operasi buatan dalam negeri bernama Indonesian Operating System (IDOS). Sistem operasi ini disebut-sebut sebagai satu-satunya sistem operasi yang dibuat sendiri oleh brand nasional.

“Sistem operasi ini hasil pengembangan team kami, dan berdasarkan masukan dari banyak survey yang kami lakukan pada pengguna smartphone di Indonesia,” ungkap Tjandra Lianto, Direktur Marketing Advan, dikutip dari arenalte.com.

Keterangan Gambar (© Pemilik Gambar)
info gambar

Memang, sistem operasi yang dipakai setiap ponsel pintar bisa dimodifikasi sesuai dengan selera masing-masing merek, seperti Xiaomi yang punya MIUI, Samsung dengan TouchWiz, dan Huawei dengan EMUI. Maka, kali ini Advan pun berinovasi dengan memasukkan IDOS pada ponsel seri Advan G1 miliknya. Saat ini IDOS sudah mencapai versi IDOS 6.1.2 yang berbasis Android Marshmallow 6.0.

Ada empat keunggulan yang dibawa oleh IDOS ini, yakni security, smart management, power saving, dan unique feature. Keempat update ini memang ditonjolkam karena menyesuaikan dengan karakteristik kebutuhan pengguna ponsel pintar di Indonesia. Tentu saja sistem-sistem itu tidak kalah canggih. Di aspek security, misalnya, ada fitur anti theft yang akan melindungi dari akses pengguna asing terhadap ponsel tersebut. Jadi, ketika ada yang mencoba mengakses ponsel dengan memasukkan password yang salah nanti otomatis wajah orang tersebut akan terdeteksi oleh ponsel sehingga si pemilik akan tahu wajah pelakunya.

Lalu pada smart management, ada fitur health guard yang akan membantu pengguna memantau penggunaan perangkat sekaligus ada pengingat untuk menjaga kesehatan. Dan yang menarik ada pada aspek Unique feature yang memiliki beberapa fitur seru untuk menggunakan ponsel. Misalnya, fitur shake to shot & play di mana pengguna bisa mengakses kamera dan mengganti lagu dengan hanya menggoyangkan ponsel.

Keterangan Gambar (© Pemilik Gambar)
info gambar

Fitur one touch command menjadi fitur yang amat multifungsi karena dari satu tombol pengguna bisa mengaktifkan berbagai fungsi seperti membersihkan sampah di memori ponsel atau mengganti wallpaper. Satu lagi yang menarik adalah fitur Panduan Muslim, yakni sebuah aplikasi yang menyediakan informasi waktu shalat, masjid terdekat, arah kiblat, dan bacaan Alquran.

Dalam pengembangannya, Advan memiliki tim sendiri yang berada di Jakarta dan Semarang. Menurut Tjandra, IDOS versi 6 ini sedang dalam tahap pengembangan. “Berikut akan menyusul versi 7. Saat ini sedang tahap pengembangan,” kata Tjandra.


Sumber: CNN Indonesia | arenalte

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini