Masih Alami! Destinasi Ini Bisa Kamu Kunjungi Jika Pergi ke Sulawesi Tengah

Masih Alami! Destinasi Ini Bisa Kamu Kunjungi Jika Pergi ke Sulawesi Tengah
info gambar utama

Salah satu pulau terbesar di Indonesia dan sebagai pulau terbesar kesebelas di dunia, Sulawesi merupakan pulau yang memiliki berbagai kekayaan didalamnya. Tidak hanya menyajikan pemandangan yang menakjubkan, Sulawesi juga memiliki berbagai hewan endemik yang hanya ada di pulau tersebut. Dengan 1450 burung dan 127 mamalia yang ia miliki, Sulawesi menyandang status sebagai pulau dengan endemik mamalia tertinggi di dunia atau sebesar 62 persen.

Selain itu, Sulawesi pun memiliki banyak taman nasional yang sangat indah. Tidak hanya di daratan, taman nasional tersebut juga berada di dalam air untuk melindungi karang-karang yang sangat kaya di perairan Sulawesi. Taman-taman nasional tersebut pun dijadikan sebagai destinasi menarik para wisatawan.

Salah satu provinsi yang memiliki banyak destinasi wisata berupa taman nasional yaitu Sulawesi Tengah. Provinsi terluas di Pulau Sulawesi ini dilewati oleh garis khatulistiwa. Tidak hanya berupa taman nasional, masih banyak lagi tempat wisata berupa daerah konservasi yang bisa kita kunjungi jika berada di Sulawesi Tengah.

Cagar Alam Morowali (© Tempat Wisata Indonesia)
info gambar

Di taman nasional ini terdapat banyak pulau-pulau yang terdapat di kawasan teluk, kawasan dataran rendah, dan daerah pegunungan dengan ketinggian mencapai 2.421 m. Cagar alam ini mempunyai nilai pelestarian yang tinggi sebab daerah ini merupakan salah satu daerah terluas yang masih ada dan merupakan daerah hutan hujan dataran rendah alluvial di Sulawesi. Hewan-hewan disini pun masih sangat banyak dan langka. Disini kita bisa menemui Kus-kus beruang, Tarsius, Kum kum, anoa dan masih banyak lagi.

Kepulauan Togean di Tojo Una-Una (© 1001 Indonesia)
info gambar

Lain lagi di ujung timur Provinsi Sulawesi tengah. Terdapat wilayah administratif Tojo Una-Una yang terbagi 2 wilayah yaitu Daratan dan wilayah Perairan yang dianugrahi Tuhan keindahan alamnya untuk bisa dinikmati. Tojo Una-Uni merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Tenggara. Di Provinsi ini terdapat wisata yang sangat menarik yaitu Kepulauan Togean.

Kepulauan Togean dikelilingi oleh laut dengan kedalaman sampai 2000 m dan terdiri atas 6 pulau yaitu Batudaka, Talatako, Togean, Una-Una, Walea Bahi dan pulau-pulau kecil yang membentuk seascape yang berjumlah 60 pulau yang merupakan kawasasan konservasi karna memiliki keanekaragaman terumbu karang didalamnya. Dan Kepulauan Togean ini merupakan kepulauan satu satunya di dunia yang memiliki 3 lingkungan karang berbeda di satu lokasi yang sama loh!

Pantai Pusat Laut di Desa Towale yang sedang raai dibicarakan (© Trip Advisor)
info gambar

Tempat wisata alam unik ini bernama Pusentasi. Dinamai Pusentasi karena memiliki arti pusar air laut atau air sumur laut. Tempat wisata yang satu ini berlokasi di Desa Towale, sekitar 12 km dari kota Palu. Pusentasi atau Pantai Pusat Laut merupakan sebuah panorama yang menampilkan adanya Goa yang masih terhubung dengan laut melalui beberapa saluran yang tersembunyi. Sumur air laut ini terletak di daratan dengan air laut didalamnya. Di sumur ini juga terdapat ikan-ikan laut.

Selain itu, ada lagi di salah satu kabupaten yang paling terkenal di provinsi ini. Yaitu, Kabupaten Poso. Kabupaten yang menawarkan keindahan panorama alam, peninggalan sejarah megalitik, wisata pantai dengan keindahan alam bawah lautnya, serta keanekaragaman flora dan fauna. Tidak hanya menyajikan keindahan bawah laut seperti di bagian Sulawesi Tengah lainnya, Kabupaten Poso memiliki Air Terjun 12 tingkat yang disebut Air Luncur Saluopa. Air Terjun Saluopa ini memiliki air yang sangat jernih dan bersih sehingga batu-batuan yang di lewati oleh aliran air terjun akan terlihat dengan sangat jelas.Bahkan disekitar air terjun ini kita akan menemui banyak fauna dan hutan tropis didalamnya.

Air Terjun 12 tingkat (© KSM Tour)
info gambar

Tidak hanya itu, di Poso kita juga bisa menemukan banyak batu-batuan hasil peninggalan zaman megalith dan beberapa goa yang sudah sangat tua. Lain halnya dengan keindahan di Kabupaten Parigi yang menawarkan keindahan pantai Kayubura dengan kekayaan biota laut dna karangnya. Di pantai yang terletak di lereng bukit ini juga dibangun tugu peringatan bernama Parigi Moutong Khatulistiwa yang difungsikan juga sebagai wisata paralayang. Di pantai ini sering diadakan parade puncak Sail Tomini yang merupakan parade puncak setelah mengelilingi teluk terbesar di Indonesia, yaitu teluk Tomini.

Parade puncak Teluk Tomini yang menjadi event kemaritiman Indonesia (© Rappler.com)
info gambar

Di Ibukota Provinsi, Palu juga memiliki beberpaa pantai yang masih sangat alami. Yaitu Pantai Taipa, Pantai talise dan Pantai Taman Ria. Tidak hanya pantai, Palu juga menyediakan wisata historis yaitu rumah adat raja "Banua Oge". Tidak hanya itu, Palu pun memiliki satu destinasi yang menjadi andalan. Masjid Terapung yang terletak di Kawasan Teluk Palu, Kampung Lere, Palu Barat Sulawesi Tengah. Masjid ini berdiri sekitar 30 meter dari bibir pantai teluk palu dan mulai dibangun sejak 19 Januari 2011. Masjid yang berada diatas laut ini akan memancarkan 7 warna cahaya jika malam.

Masjid Terapung (© Perisai Keimanan)
info gambar

Dan tentunya masih banyak lagi wisata alam maupun non-alam lainnya yang berada di provinsi ini. Bagaimana? Apakah kamu tertarik berkunjung ke Sulawesi tengah? Yuk turut memajukan pariwisata Indonesia. Jangan lupa loh kalau Indonesia bukan hanya sekedar kota atau pulau yang kamu tempati sekarang. Masih terlalu banyak wisata di Indonesia yang mungkin belum kamu jalani. Yuk jalan-jalan dan nikmati kekayaan Indonesia yang belum tentu ada di negara lain!


Sumber: Diolah dari berbagai sumber

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini