Impian-impianku untuk Indonesia

Impian-impianku untuk Indonesia
info gambar utama

Halo teman – teman. Namaku Dinie. Aku kelas 6, SDAnanda Bekasi. Hari ini, aku akan menceritakan impianku untuk Indonesia. Impianku untuk bangsa Indonesia sangat banyak. Teman – teman pasti punya impian ,kan, untuk Indonesia? Pasti punya , lah. Kita semua pasti mempunyai impian, apalagi untuk Indonesia.

Oke,deh, langsung ke penjelasanku,ya. Impian untuk Indonesia sangatlah banyak. Dulu, para pahlawan memiliki cita – cita atau impian. Impian mereka adalah agar Indonesia bisa bebas dari para penjajah dan ingin Indonesia merdeka. Sama seperti mereka, impian kita adalah menjaga Indonesia tetap merdeka. Teman – teman pasti juga ingin Indonesia tetep merdeka.

Kedua, menjaga Indonesia agar tidak terpecah belah. Dewasa inai, masih saja ada yang mengadu domba agar ingin memecah belah bangsa Indonesia. Aku ingin sekali mempersatukan Indonesia, tapi ada orang yang tidak ingin Indonesia bersatu. Ck…ck…ck…betul –betul jahat,ya. Kita tidak boleh seperi mereka., melainkan menjaga Indonesia agar tidak terpecah belah.

Ketiga, hayo….paling sering ,nih, yang suka buang sampah sembarangan?? Hayo, ngaku aja, deh. Jangan buang sampah sembarangan lagi , lho. Apalagi ke laut Indonesia yang padahal indah dan asri. Banyak sekali pembuangan limbah pabrik yang cair. Apalagi , nih , ya…. Aku pernah menonton acara televisi tentang laut Jawa, yaitu laut yang menghubungkan Jakarta dengan Kepulauan Seribu. Sampai ada loh , yang membuang baju, sandal, dan sampai botol. Ck…ck…semua orang disitu mungkin tidak punya rasa sayang mungkin, ya? Tega sekali.

Keempat, nih, yang terakhir. Menjaga keutuhan NKRI. Gimana, ya, caranya menjaga keutuhan NKRI? Mudah banget , kok, teman – teman. Pertama , bertoleransilah dengan agama lain. Tahun ini sedang terkenal banyak yang tidak mau bertoleransi dengan agama lain sampai melakukan demonstrasi atau demo. Jangan ditiru, ya. Kedua, menghargai keberagaman suku dan budaya di Indonesia, misalnya teman yang berbeda suku harus kita hargai. Dan yang terakhir menjaga nama baik bangsa dimanapun berada. Misalnya kita ada dinegara asing, tetapi harus tetap menjaga nama baik bangsa kita.

Nah, teman – teman sekalian, sudah tau kan apa saja impian ku untuk Indonesia? Kalian juga harus mempunyai impian untuk Indonesia . kalian cinta tanah air Indonesia kita ini, kan? Tentu saja iya. Kalau tidak ‘iya’, kalian bukan WNI, dong…?? Aku bercanda. Nah, berikut adalah cara untuk mencapai semua impian kita untuk Indonesia.

Satu, jagalah bangsa Indonesia tetap merdeka., jangan sampai hancur harapannya, ya. Dua, jagalah Indonesia agar tidak terpecah belah. Ketiga, jangan buang sampah di laut Indonesia. Dan yang terakhir, jagalah keutuhan NKRI, seperti bertoleransi, menghargai yang berbeda suku, dan menjaga nama baik bangsa.

Mudah ,kan, caranya mencapai impian untuk Indonesia? Yup. Mudah sekali. Apa lagi , beberapa hari lagi tujuh belas Agustus. Iya, hari dimana kita merdeka. Pasti senang kan? Senang dong. Kalian akan mengikuti lomba kemerdekaan , seru kan? Mau menang atauoun kalah, kita harus tetap semangat.

Tahukah kalian apa yang akan terjadi bila kita mencapai semua impian untuk Indonesia? Ya, kita semua akan hidup tentram dan damai. Lalu, jika tidak? Tentu saja kita akan terpecahkan dan terus saja bermusuhan. Oleh karena itu, kita harus menjaga Indonesia agar tetap bersatu , tidak mudah terpecahkan dan mempersatukan seluruh Indonesia.

Ayo, junjunglah impian kita untuk Indonesia untuk tetap bersatu dan menjaga kemerdekaan kita.

Nama : DINIE AZALEA ANGELINE

Informasi artikel ini diikutsertakan dalam kompetisi Impianku untuk Indonesia.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Good News From Indonesia lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Good News From Indonesia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini