Pak Jokowi Hadir Di Karnaval Yang Sudah Mendunia Ini

Pak Jokowi Hadir Di Karnaval Yang Sudah Mendunia Ini
info gambar utama

Pak Jokowi beserta sang istri, Ibu Iriana hadir dalam puncak acara “Jember Fashion Carnaval 2017″ yang dilakukan di Alun-alun Kabupaten Jember, Jawa Timur. Puncak karnaval JFC ke-16 yang berlangsung hari ini di buka langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Pak Jokowi.

Jokowi dan Iriana terlihat sangat antusias saat menyaksikan karnaval tersebut. Terlebih saat Dynand Fariz selaku Presiden dari acara ini memperagakan kostum yang ia pakai. Bahkan Iriana dan Pak Jokowi sempat mengajak Dynand untuk foto bersama.

Pak Jokowi terkesima dengan puncak acara JFC | https://cdn2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/presiden-jokowi-saksikan-acara-jember-fashion-carnival-ke-16-di-alun-alun-jember_20170813_150740.jpg
info gambar

JFC 2017 ini mengangkat tema Victory (kemenangan) dengan menghadirkan kostum JFC yang pernah menang di sejumlah ajang pemilihan duta kecantikan dan pariwisata di tingkat Internasional. Melalui JFC yang ke-16, JFC juga ingin menunjukkan keberagaman di Indonesia yang terbingkai dalam Bhineka Tunggal Ika. Keberagaman ini ditampilkan dalam sepuluh defile yaitu Srivijaya Empire, Bali, King of Papua, Mystical Toraja, Siger Crown Lampung, Borneo, Chronicle of Borobudur, Mythical Toraja, Worderful of Betawi dan Unity in Diversity.

Pak Jokowi mengatakan, Jember Fashion Carnaval merupakan ikon yang membanggakan Indonesia. JFC juga dapat berfungsi sebagai media penyaluran kreativitas dan budaya masyarakat. Karnaval ini tidak kalah dengan karnaval Pasadena di Amerika Serikat (AS) dan Sao Paulo di Brasil.

“Saya melihat karnaval ini tidak kalah menariknya, kreatifnya, hebohnya dengan karnaval yang diselenggarakan oleh negara lain, dengan Pasadena di Amerika Serikat, Sao Paulo di Brasil dan di Berlin, tidak kalah. Jadi ini adalah sebuah karnaval yang digarap, direncanakan dan diorganisasi dengan sangat detil dan sangat baik,” ucap Pak Jokowi.

JFC Ikon Festival di kota Jember yang mendunia | CNNIndonesia
info gambar

Presiden menginginkan kota-kota lain juga punya karnaval-karnaval yang unik di calendar of event tahunan masing-masing daerah pun meminta agar penyelenggara dapat menggelar acara serupa di kota-kota lain di Indonesia.

“Keragaman budaya Indonesia merupakan keunggulan Indonesia dibandingkan dengan negara-negara lain,” Pak Jokowi menambahkan.

Demi terlaksananya acara serupa di berbagai kota di Indonesia, Pak Jokowi meminta Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan Kementerian Pendidikan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk saling bekerjasama agar acara serupa bisa dilaksanakan di daerah lainnya di Indonesia.

Pak Jokowi juga mengajak masyarakat untuk meramaikan karnaval ini. Bahkan Pak Jokowi mengatakan akan mengunggah beberapa penampilan dalam Jember Fashion Karnaval tersebut di akun media sosialnya.

“Nanti saya akan posting biar semakin ramai,” ucap Pak Jokowi.

Pak Jokowi bersalaman dengan Dynand Fariz | Lampungpro.com
info gambar

Selain itu, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil, Kepala Staf Presiden Teten Masduki, Staf Khusus Presiden bidang Konunikasi Johan Budi Sapto Pribowo, Gubernur Jawa Timur Soekarwo, Bupati Jember Faida, Anggota Komisi I DPR Anang Hermansyah dan istrinya terlihat hadir dalam puncak karnaval yang sudah mendunia ini.


Sumber: dari berbagai sumber

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini