Ayo Maju Indonesiaku!

Ayo Maju Indonesiaku!
info gambar utama

Hai kawan-kawan semua, nama saya Bryan Kertawijaya. Umur saya 12 tahun dan saat ini masih duduk di bangku SD Kelas 6 di salah satu sekolah negeri yang ada di Surabaya.

Kali ini saya mau mengajak teman-teman untuk mengetahui seperti apa ya, kira-kira negara kita dibandingkan dengan negara lain. Kita mulai ya, yang pertama adalah Negara Inggris, di negara Inggris ini masyarakatnya diberikan fasilitas pendidikan dan kesehatan yang gratis loh. Betapa bahagianya jika kebutuhan itu bisa diberikan oleh pemerintah Indonesia. Saya ingin Indonesia bisa seperti itu, agar jika ada orang yang sakit, mau berobat tapi tidak ada uang, dia tidak akan bingung lagi. Orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya, tidak terbebani lagi dengan biaya-biaya sekolah yang semakin tinggi. Jika pembayaran sekolah tidak gratis, bagaimana nasib anak-anak yang tidak bisa bersekolah? Kasihankan, kalau kita tidak menjadi pintar, kita bisa dibodohi dan dijajah negara lain untuk yang kedua kalinya. Jangan sampai itu terjadi ya teman-teman.

Negara kedua yang mau saya ceritakan adalah Perancis, negara ini terkenal akan kebersihan dan keindahannya. Pernahkah kalian melihat sungai-sungai dan wilayah perairan di daerah kota metropolitan Indonesia bersih dan terbebas dari sampah? Bisa kita bayangkan indahnya Indonesia jika Indonesia terbebas dari sampah? Pasti kita akan merasa senang, dimana-mana terlihat indah dan bersih, bermain pun akan lebih nyaman. Dengan begitu kita tidak perlu repot-repot mengunjungi negara-negara lain, karena di negara kita sendiri sudah indah, bukan? Memang mudah untuk mengatakan “Jagalah Kebersihan”, tapi percaya deh, jika kalian sering mencoba pasti hasilnya akan baik bagi Indonesia.

Negara ketiga adalah China, negara dengan kemajuan teknologinya. Seandainya Indonesia juga bisa menciptakan hal – hal modern yang lebih canggih, yang belum pernah diproduksi oleh negara lain. Hal itu pasti dapat membuat bangga nama negara dan bangsa kita. Jika Indonesia bisa menciptakan hal – hal yang unik dan baru, apakah rakyat bisa menggunakan sebaik – baiknya atau hanya bisa merusak alam sekitarnya? Yang pasti jika negara lain bisa, mengapa Indonesia tidak bisa seperti yang lainnya? Lebih baik mencoba daripada tidak sama sekali. Yuk teman-teman, kita jadi generasi muda pendobrak buat Indonesia.

Sebenarnya masih banyak lagi yang ingin saya ceritakan, tapi teman-teman perlu tahu ya, bahwa Indonesia juga tidak kalah kaya akan beragam budaya dan keindahan alamnya loh! Dengan begitu kita harus bangga bisa sebagai Warga Negara Indonesia. Indonesia punya budaya batik yang terkenal luas sampai ke negara lain, ada Pulau Raja Ampat yang terkenal wisata bawah lautnya, Pulau Komodo, dan juga yang tidak kalah penting, kita negara penghasil rempah-rempah terbesar di dunia loh!

Nah, sekarang tugas kita sebagai anak Indonesia yang baik, yuk, lestarikan adat istiadat dan budaya Indonesia, kita junjung tinggi nilai persatuan Pancasila, dan yang paling penting, kita harus punya rasa bangga dan jiwa nasionalisme.

Harapanku, semoga Indonesia ke depannya bisa menjadi negara yang jauh lebih maju, lebih baik dan rakyatnya sejahtera semua. Satukan Indonesia kita. MERDEKA!

Semoga karya tulisan saya ini bisa bermanfaat dan mengajak masyarakat Indonesia menjadi lebih baik di kedepannya.

Terima kasih.

Nama : Bryan Kertawijaya

Alamat : Jl Klampis Sacharosa No 64 Surabaya

Nama Sekolah : SDN Kertajaya Surabaya

Kelas : VI

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Good News From Indonesia lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Good News From Indonesia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini