Peringatan HUT RI ke 72, ISI Padangpanjang Tanam Ratusan Pohon Buah

Peringatan HUT RI ke 72, ISI Padangpanjang Tanam Ratusan Pohon Buah
info gambar utama

Padangpanjang -- Dalam memperingati HUT RI ke-72, Institut Seni Indonesia (ISI) Padangpanjang memanfaatkan moment tersebut sebagai pencanangan Kampus hijau yang ditandai dengan penanaman ratusan pohon di area Kampus usai Upacara bendera di kampus tersebut, Kamis (17/8/17).

Pencanangan ini diawali oleh penanaman pohon oleh Rektor Prof. Novesar Jamarun di halaman Gedung Rektorat yang kemudian dilanjutkan oleh jajaran pimpinan mulai Dari pembantu Rektor, Dekan, Kepala LPPMPP, Senat dan Biro di lingkungan ISI Padangpanjang. Penanaman pohon tersebut kemudian dilanjutkan oleh seluruh Mahasiswa baru.

Pada hari HUT RI ke 72 ini, saya mencanangkan ISI Padangpanjang menjadi kampus Hijau, seluruh bibit pohon yang kita tanam hari ini adalah hasil bantuan dari Balai Penelitian Buah Solok dan UPT Benih Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat, sebut Rektor saat pencanangan di depan Gedung Rektorat yang disaksikan oleh seluruh mahasiwa baru ISI Padangpanjang.

Rektor sangat berharap bahwa seluuh pohon yang ditanam tersebut dapat tumbuh dengan baik. Selai itu, Rektor juga menyampaikan bahwa penanaman pohon ini juga pernah dilaksanakan 2 tahun lalu pada kegiatan Closing Ceremony Darmasiswa RI. Pohon-pohon yang ditanam tersebut saat ini sudah mulai tumbuh dengan baik.

Bibit tanaman tersebut didapat dari Balai penelitaian Kabupaten Solok sebanyak 100 batang, dan UPT Benih Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat sebanyak 400 batang. Pohon-pohon yang ditanam tersebut merupakan tanaman produktif. Beberapa jenis tanaman yang ditanam tersebut antara lain Tanaman Jambu, tanaman Mangga, tanaman Alpukat dan lain sebagainya.

Masyarakat kampus memberikan apresiasi yang baik terhadap pencanangan tersebut, Nurul salah seoirang mahasiswa baru menyatakan bahwa dengan pencanangan ini tentu saja menjadi salah usaha bersama dalam mengantisipasi Global Warming (pemanasan Global).

Dengan adanya penanaman pohon ini tentu saja menjadi salah satu program ISI padangpanajng dalam mendukung program Go-Green untuk kehidupan manusia nantinya. Apalagi pohon yang ditanam itu adalah tanaman buh, tentu saja hasil dari pohon yang kita tanam ini bisa kita petik hasilnya Tutur Mahasiswa yang baru saja menginjakkan kakinya di Kampus Biru tersebut.

Andri Maijar
ISI Padangpanjang

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini