Mengeksplor Potensi Wisata Instragamable di Mojokerto

Mengeksplor Potensi Wisata Instragamable di Mojokerto
info gambar utama

Mojokerto adalah suatu daerah yang memiliki potensi obyek wisata yang begitu besar. Dimulai dari wisata religi, alam, sejarah, maupun kebudayaan. Mojokerto terkenal sebagai salah satu daerah yang memiliki banyak peninggalan sejarah kerajaan kuno yaitu Kerajaan Majapahit. Tidak heran jika di daerah ini terdapat banyak candi maupun situs-situs sejarah yang tersebar hampir di seluruh wilayahnya.

Tidak hanya itu destinasi alamnya pun sangat mengagumkan. Di salah satu daerah di Mojokerto yaitu Pacet menyuguhkan beragam wisata alam yang dapat dinikmati oleh wisatawan. Karena letak tempatnya yang strategis yaitu di kaki gunung Welirang yang mempunyai udara yang segar dan asri pemandangannya, tempat ini tidak pernah sepi oleh wisatawan khususnya di hari libur. Salah satu obyek wisata yang saat ini sedang gencar dikembangkan yaitu Claket Adventure Park.

Claket Adventure Park adalah salah satu obyek wisata yang dimiliki Pacet dengan luas tanah hampir sekitar 1 hektar. Tanah tersebut disulap menjadi obyek wisata yang instragamable bagi kalangan remaja. Obyek wisata yang baru dibuka pada 19 April 2017 ini sudah menjadi buah bibir bagi kalangan remaja khususnya di media sosial. Bagaimana tidak? Terdapat banyak spot-spot menarik dan keren untuk berselfie dengan background hijaunya bukit dan pemandangan yang sangat menakjubkan. Spot selfie yang banyak diminati yaitu hammock tower, ayunan, dan juga I Love You. Meskipun untuk mencapainya membutuhkan adrenaline yang tinggi, hal tersebut akan terbayar dengan hasil jepretan foto yang didapat. Nah jika anda penasaran dengan tempat tersebut, di atas adalah tampilan beberapa foto yang diambil di Claket Adventure Park.


Sumber:

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini