Menuju Asian Games XVIII, Venue Layar Rampung Lebih Cepat Dari Target Awal

Menuju Asian Games XVIII, Venue Layar Rampung Lebih Cepat Dari Target Awal
info gambar utama

Mendekati berlangsungnya Pesta Olahraga Asia, membuat Indonesia terus berupaya menyuguhkan yang terbaik guna menyambut tamu-tamu mancanegara. Salah satunya seperti pengerjaan sarana olahraga layar di Ancol yang dilakukan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), yang dinyatakan hampir rampung.

Pembangunan venue tersebut berlangsung kurang dari 6 bulan, yang artinya lebih cepat dari target awal. Dilansir melalui laman Kompas, Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR menyebutkan jika fasilitas dan kelengkapan yang dibutuhkan venue layar telah disetujui oleh technical delegates resmi Asian Games. Pada kesempatan tersebut disampaikan pula bahwa fasilitas yang ada dinyatakan memenuhi standar internasional, yang artinya menjadi kelengkapan layak pakai.

Lokasi Venue Sarana Olahraga Layar di Pantai Barat Ancol
info gambar

Guna mendukung kegiatan Asian Games di bulan Agustus mendatang, diharapkan nantinya seluruh gedung maupun fasilitas yang telah dibangun dapat dimanfaatkan juga digunakan secara maksimal. Selain itu, adanya kelengkapan tersebut hendaknya turut menjadi motivasi bagi para atlet, khususnya atlet Indonesia, untuk meningkatkan prestasinya dalam membawa nama Indonesia dikancah internasional.

Lebih lagi, rampungnya venue yang selesai tanpa memerlukan waktu lama tersebut mendapat apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya Asian Sailing Federation (ASAF). Melalui situs resminya Asian Sailing Federation menyampaikan perasaan senangnya terhadap fasilitas kegiatan Asian Games di Indonesia yang rampung lebih cepat dari target awal, sehingga mampu memberikan banyak manfaat bagi berbagai pihak.

Disampaikan pula oleh Kementerian PUPR bahwa pembangunan fasilitas venue layar di atas lahan 1,4 hektar tersebut terdiri dari Floating Jetty atau Ponton dengan kapasitas 89 boat, Floating Breakwater sepanjang 230 meter, Ramp Slipway dengan lebar 50 meter dan panjang 33 meter, dan area perakitan perahu layar untuk kepentingan atlet seluas 4000 meter.

Nantinya di waktu dekat ini, tepatnya setelah lebaran, akan digelar Asian Sailing Championship (ASC) 2018 pada 18-25 Juni 2018. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian tes event mandiri bagi negara-negara Asia untuk menyeleksi dan mendaftarkan nama-nama atlet mereka yang akan mengikuti Asian Games 2018.

Asian Games 2018
info gambar

Wah, bangga sekali ya dengan pembangunan tersebut. Mari kita doakan atlet Indonesia mampu berlaga dengan baik dan dapat memberikan kemenangan untuk Indonesia!


Sumber: Kompas

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini