7 Hal Yang Tidak Boleh Dilewatkan Saat Berwisata ke Ubud Bali

7 Hal Yang Tidak Boleh Dilewatkan Saat Berwisata ke Ubud Bali
info gambar utama

Tidak ada habisnya kita membahas tujuan Wisata di Indonesia, bahkan untuk satu tempat saja kita dapat melakukan beberapa hali sekaligus. Contohnya di Ubud - Bali, sebuah Desa yang terletak di bagian tengah pulau dewata ini terkenal sebagai pusat tarian dan kerajinan tradisional. Hutan hujan dan terasering padi yang mengelilingi kawasan Ubud, ditambah pura dan tempat pemujaan, merupakan salah satu lanskap Bali yang paling terkenal. Ada 7 hal yang kawan GNFI tidak boleh lewatkan saat berwisata ke Ubud dan Sekitarnya. Apa saja? Berikut daftarnya :

Tegalalang rice terrace

Sebuah kiriman dibagikan oleh @ viralcham pada

Terasering Tegalalang adalah sebuah sawah yang sangat terkenal. Tidak hanya wisatawan lokal yang datang, namun turis asing pun juga tertarik datang untuk menikmati keindahan lanskap persawahan yang menakjubkan ini.

Campuhan Ridge Walk

Tempat ini sangat cocok untuk menjadi lokasi foto pre-wedding. Pemandangan yang indah ketika pagi hari dengan jalan setapak yang tertata, membuat tempat ini terlihat begitu mengagumkan.

TukadCepung Waterfall

Di sini, kawan GNFI dapat menyaksikan cahaya mentari pagi yang indah melewati lubang air terjunnya. Indah sekali bukan?

Tibumana Waterfall

Belum banyak yang tahu tentang Air Terjun ini. jika Kawan GNFI ingin seperti memiliki air terjun pribadi, cobalah untuk datang ke Air Terjun Tibumana ini.

Sacred Monkey Forest, Ubud

Spent the morning monkeying around ?#sacredmonkeyforest #ubud #monkey

Sebuah kiriman dibagikan oleh Ellie Harrison (@ellieeharrison) pada

Suka dengan monyet? datanglah ke Sacred Monkey Forest untuk bertemu dengan puluhan (atau ratusan?) monyet yang berkeliaran bebas di sini!

KantoLampo Waterfall

Berbeda dengan air terjun sebelum-sebelumnya, bentuk air terjun Kanto Lampo ini sangat unik. Banyak bebatuan di dinding-dindingnya membuat air terjun ini terkesan istimewa dan megah.

Pura Lempuyang Luhur

sedikit bergeser lagi, Pura Lempuyang ini berlokasi di Karangasem. Di sini, kawan GNFI dapat melihat pemandangan Gunung Agung dari Pura ini. Terpesona?

Sumber : elitejetsetter, Instagram

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini