3 Merek ini Masuk dalam 10 Mi Instan Terlezat di Dunia

3 Merek ini Masuk dalam 10 Mi Instan Terlezat di Dunia
info gambar utama

Mi instan akan menjadi makanan nomor satu ketika tidak ada lauk-pauk yang pas di lidah, apalagi saat lapar yang tiba-tiba menyerang. Rasa yang lezat dan proses memasak yang sederhana membuat mi instan mendapat tempat di hati masyarakat. Tak hanya di Indonesia, masyarakat internasional pun gemar mengonsumsi mi instan, terlepas dari bahaya yang ditimbulkan, rasa mi instan memang selalu bikin ketagihan.

Sebuah blog kuliner ternama Serious Eats merangkum peringkat 10 besar merek mi instan yang paling lezat di dunia dari 670 merek berbeda yang telah di coba oleh tim mereka.

Dilansir dari Serious Eats, Kamis (21/6/2018), ada 3 merek mi instan dari Indonesia yang muncul di daftar tersebut. Merek lokal Indonesia pertama adalah indomie Special Fried Curly Noodles, adalah mi instan terbaik nomor wahid. Tekstur mi-nya datar, sangat enak, bumbunya lengkap pedas dan manis. lebih suka menikmatinya dengan ditambah dengan toping kalkun, telur goreng, acar, bawang merah goreng, dan sriracha. Kedua adalah Indomie Mi Goreng rasa ayam panggang, dengan ukuran jumbo tersebut dilengkapi dengan lima jenis bumbu, seperti kecap manis hingga saus pedas. Menikmati mi goreng ini lebih mantap jika ditambah telur goreng, acar, dan bawang merah goreng. Nomor lima adalah Mie Sedaap Kari Instan spesial Bumbu Kari Kental. Bagi pencinta pedas dan kari, maka merek Mie Sedaap ini harus dicoba. Rasa kaldunya yang kuat dan aromanya yang khas mampu menggugah selera makan.

Berikut adalah daftar lengkapnya :

  1. Indomie Special Fried Curly Noodles, Indonesia
    2. Indomie Mi Goreng Rasa Ayam Panggang, Indonesia
    3. Nissin Yakisoba dengan Mayones, Jepang
    4. Sapporo Ichiban Japanese Style Noodles Chow Mein, Jepang
    5. Mi Sedaap Kari Instan Spesial Bumbu Kari Kental, Indonesia
    6. Myojo Hyoubanya No Chukasoba Noodles, Oriental Flavor
    7. Nong Shim Shin Ramyun Black Premium Noodle Soup, Korea
    8. Ramen Ichiban Sapporo, Jepang
    9. Doll Instant Noodle Artificial Chicken Flavor, Hong Kong
    10. Koka Instant Non-Fried Noodles Spicy Black Pepper Flavor, Singapore

Sumber : Okezone, Tribunnews

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini