Evoware, Gelas Plastik Buatan Anak Bangsa yang Bisa Dimakan

Evoware, Gelas Plastik Buatan Anak Bangsa yang Bisa Dimakan
info gambar utama

Plastik merupakan salah satu faktor permasalahan lingkungan terbesar saat ini. Hal ini dikarenakan plastik butuh waktu yang sangat lama untuk terurai, sekitar 50-100 tahun. Dilansir dari Tirto, Indonesia merupakan negara di peringkat kedua dunia penghasil sampah plastik ke laut. Total limbah plastik tahunan yang dihasilkan Indonesia mencapai 187,2 juta ton.

Masih mengutip dari Tirto, Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah, dan B3 KLHK Tuti Hendrawati Mintarsih menyebut total jumlah sampah Indonesia pada 2019 nanti akan mencapai 68 juta ton. Dari jumlah tersebut, sampah plastik diperkirakan akan mencapai 9,52 juta ton atau 14 persen dari total sampah yang ada.

Namun dibalik permasalahan ini, terdapat anak bangsa yang masih memiliki semangat untuk merubah Indonesia menjadi lebih baik. Adalah David Christian, seorang pencetus produk yang berbahan edible plastic. Dimulai dari kegelisahan hatinya akan negaranya, maka muncul sebuah ide untuk membuat sampah tersebut menjadi bahan yang bisa “dimakan”.

Pembayaran atas rasa gelisah tersebut, David Christian lalu membuat Evoware. Evoware merupakan gelas yang terbuat dari rumput laut. Dikarenakan bahannya yang berasal dari bahan organik, gelas ini dapat dimakan oleh penggunanya.

Berdiri secara resmi sejak April 2016 lalu, Evoware telah mendapat pengakuan internasional. Salah satunya adalah Evoware pernah memangkan kontes Circular Design Challenge dari The Ellen MacArthur Foundation dan mendapatkan hadiah sebanyak 1 juta Dolar AS atau jika di rupiahkan senilai dengan Rp.13,5 Miliar.

Selain membantu untuk mengurangi produksi sampah di Indonesia, Evoware juga secara langsung turut membantu petani rumput laut di Indonesia untuk meningkatkan mata pencaharian mereka. Untuk produksi, Evoware sendiri selama produksi percontohannya bersumber dari budi daya rumput laut yang ada di Sulawesi.

Dalam segi kesehatan, sudah pasti Evoware sangat berguna bagi yang ingin menurunkan berat badan atau diet. Hal ini dikarenakan Evoware mengandung banyak serat. Selain itu, jika gelas ini tidak habis dikonsumsi, para pengguna hanya cukup menaruh sisa dari gelasnya pada tanaman dan gelas ini akan terurai dan menjadi pupuk.


Sumber:Tirto, Beritagar

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini