Bus Otonom Pertama di Indonesia, Gunakan Teknologi 5G

Bus Otonom Pertama di Indonesia, Gunakan Teknologi 5G
info gambar utama
Ajang pesta olahraga se Asia, Asian Games 2018 Jakarta-Palembang tinggal menghitung hari. Segala persiapan telah dilakukan dan Indonesia oleh berbagai Badan Usaha Milik Negara demi mendukung kesuksesan ajang empat tahunan ini.

Seperti diberitakan detikInet, salah satu BUMN yang berperan dalam menyediakan fasilitas pendukung Asian Games 2018 adalah Telkomsel yang menyediakan jaringan internet cepat untuk kebutuhan penonton maupun para kontingen. Menariknya, Telkomsel baru-baru ini berusaha melakukan uji coba jaringan telekomunikasi kecepatan tinggi generasi kelima atau 5G di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Uji coba tersebut dilakukan dengan mengoperasikan sebuah bus otonom yang mampu bergerak dan berjalan tanpa memerlukan pengemudi. Bus ini nantinya akan menjadi bus yang berkeliling GBK selama ajang Asian Games 2018 berlangsung.

Vice President Next Generation Network Telkomsel, Ivan Purnama menjelaskan bahwa dengan 5G masyarakat akan bisa merasakan bus tanpa sopir. "Nanti ada autonomous bus yang sering dibilang pak menteri itu akan jalan di GBK. Jadi teman-teman bisa merasakan bagaimana naik bus tanpa sopir yang memakai teknologi 5G," jelasnya.

Bus ini merupakan sebuah bus kecil dengan muatan maksimal sekitar 15 orang. Untuk menyediakan teknologi bus otonom ini, Telkomsel bekerjasama dengan ST Engineering.

Berbagai fasilitas jaringan lainnya juga disediakan oleh Telkomsel. "Kita sudah mempersiapkan 5G bekerjasama dengan Kominfo dan Kominfo Korea Selatan untuk menghadirkan real 5G di INdonesia yang nanti experience center-nya ada di GBK," ujar Ivan.

Untuk mampu mengoperasikan jaringan kecepatan tinggi ini. Telkomsel menggunakan teknologi baru bernama beamforming yang akan mampu menjadi saluran pancaran sinyal data secara nirkabel. "Jadi itu teknologi baru di 5G dimana beam itu, frekuensi itu tidak melebar tapi ditembak," jelas Ivan.

Selain bus otonom, di pusat 5G experience center, Telkomsel juga mengajak masyarakat untuk menikmati berbagai fasilitas hiburan menarik berbasis konektifitas kecepatan tinggi. Seperti Remote Driving, Virtual Reality Football (sepak bola), dan VR Cycling (bersepeda).

5G experience center ini terbuka untuk umum. Namun, karena keterbatasan kapasitas masyarakat yang ingin mencoba harus mendaftar terlebih dahulu.

"Masyarakat bisa memakai. Harus daftar karena kapasitasnya terbatas. Nanti cara-cara daftarnya, contohnya bisa memakai TCASH. Daftarnya bisa di tempat," ucap Ivan.

5G experience center ini akan dibuka untuk partner dan media pada tanggal 15 Agustus 2018. Sedangkan akan dibuka untuk umum bersamaan dengan upacara pembukaan Asian Games pada 18 Agustus 2018.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini