Cabor Wushu Sumbang Medali Pertama Indonesia

Cabor Wushu Sumbang Medali Pertama Indonesia
info gambar utama

Perolehan koleksi medali pertama Indonesia dalam Asian Games 2018 diraih melalui cabang olahraga Wushu.

Medali tersebut merupakan medali perak yang diraih oleh Edgar Xavier Marvelo atlet wushu putra Indonesia dengan catatan skor 9,72 yang unggul 0,02 poin dari Tsemin Tsai asal China dan hanya berbeda 0,03 poin lebih rendah dari peraih medali emas Peiyuan Sun asal China.

Prestasi Edgar di Asian Games 2018 bukan keberuntungan semata. Ia sudah menggeluti olahraga wushu sejak usia enam tahun dan berhasil mendulang sejumlah prestasi gemilang di berbagai kejuaraan nasional dan internasional.

Edgar Xavier Marvelo melakukan atraksi di Asian Games 2018 | Sumber: ReutersREUTERS/Beawiharta)
info gambar

Di usia 13 tahun, Edgar pernah meraih medali emas pada Kejuaraan Dunia Wushu Junior di Singapura pada 2011. Kesuksesannya berlanjut dengan medali emas di Asean Schools Games Filipina pada 2014 lalu.

Di tingkat nasional, ia pernah memenangi Kejuaraan Nasional Wushu Junior 2015.

Pada 2017, Edgar membuktikan kualitasnya dengan torehan medali emas di Kejuaraan Dunia Wushu 2017 di Rusia ketika pewushu DKI Jakarta itu berhasil meraih medali emas. Sayang, ia hanya menyabet perunggu di SEA Games 2017 di Malaysia.

Dalam sepekan Edgar rutin berlatih enam kali. Susyana mantan pelatih wushu nasional melatih langsung Edgar selama di pelatnas.

Presiden Joko Widodo secara tanggap mengucapkan apresiasi dan selamat kepada Edgar dan mengatakan akan mengunjungi JCC Senayan untuk memberikan langsung semangat pada para atlet.

"Medali pertama untuk Indonesia di Asian Games 2018 datang dari cabang wushu oleh atlet putra Edgar Xavier Marvelo. Edgar berhasil meraih medali perak pada partai final nomor changquan di Jakarta, pagi tadi. Ia hanya kalah dengan skor tipis dari atlet China, Peiyuan Sun.

Mudah-mudahan, apa yang diraih Edgar memacu semangat atlet-atlet Indonesia lainnya untuk semakin percaya diri bersaing dengan atlet dari negara lain.

Hari ini, demi menyemangati para atlet itu juga, saya datang ke JCC Senayan untuk menyaksikan langsung atlet-atlet taekwondo kita yang tengah bertanding," diucapkan oleh presiden Joko Widodo melalui akun instagramnya.


Sumber: Bisnis.com | CNN Indonesia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini