Bioskop Terapung di Indonesia?

Bioskop Terapung di Indonesia?
info gambar utama

Kawan GNFI, pernah dengar atau nonton film teror hiu berjudul Jaws? Masih ingat reaksi kawan GNFI saat menonton film tersebut? Saya sih berkali-kali terkejut dengan beberapa adegan yang muncul tanpa aba-aba. Sempat rasanya takut berada di air setelah melihat film tersebut, padahal waktu itu nontonnya di atas kursi.

Beberapa tahun yang lalu pada pagelaran European Fantastic Film Festival, film Jaws diputar. Uniknya, bukan di atas sofa bioskop namun berada di atas pelampung yang mengambang di atas kolam air. Wow. Gimana rasanya yaa? Asik juga kali ya kalau kita punya bioskop mengapung?

Para penonton menonton Jaws pada | Sumber: CNN Indonesia
Para penonton menonton Jaws pada pagelaran European Fantastic Film Festival | Sumber: CNN Indonesia

Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat direncanakan akan membangun gedung bioskop di atas kolam, terapung di atas air.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika menyebutkan bahwa saat ini proses tersebut masih berada di tahap survei lokasi dan pembuatan desain bangunan.

Survei telah dilakukan Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata dan Kebudayaan setempat di beberapa lokasi. Salah satunya di area Cikao Park, di Jalan Kawasan Industi Cikao, Jatiluhur, Purwakarta.

Uji coba atraksi air mancur berjoget di Taman Sri Baduga, Situ Buleud, Purwakarta, Jawa Barat, yang dilumuri cahaya lampu laser dari segenap penjuru tampak indah dan megah, Jumat malam, 8 Januari 2016. TEMPO/
info gambar

Lokasi tersebut dinilai layak sebab taman itu masih memiliki lahan kosong.

"Lokasi Cikao Park itu pas saya kira," kata Anne.

Direktur Utama Cikao Park, Afrizal mengaku telah berkomunikasi dengan Pemerintah Kabupaten terkait rencana pembangunan bioskop terapung itu.

"Kami sudah tetapkan lokasinya di sekitar panggung,” kata dia. Ia memprediksi hadirnya bioskop terapung itu akan meningkatkan tingkat kunjungan ke Cikao Park.

Tidak sabar untuk melihat hasil jadinya ya. Meskipun bukan kita yang mengapung saat menonton, tapi bukankah hal ini akan menjadi suatu langkah kemajuan arsitektur Indonesia?


Sumber: Tempo.co

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini