Perwakilan UB Raih Juara di Ajang Paduan Suara Internasional

Perwakilan UB Raih Juara di Ajang Paduan Suara Internasional
info gambar utama

Anak bangsa tak henti-hentinya mengharumkan Indonesia di kancah Internasional, Tim Paduan Suara FLOICE Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Brawijaya sukses raih juara di ajang Busan Choral Festival & Competition 2018 yang berlangsung dari 17-20 Oktober 2018 di Busan, Korea Selatan. Busan Choral Festival & Competition 2018 merupakan lomba paduan suara tingkat dunia yang diikuti oleh 50 tim dari 12 negara sedunia, antara lain United Kingdom, Indonesia, Latvia, Polandia, Rusia, Swiss, China, Jepang, Korea, Filipina dan Hongkong.

sumber : istimewa via ngopibareng.id
info gambar

Tim Paduan Suara FLOICE adalah satu-satunya wakil Indonesia yang masuk ke babak grand prix di event kompetisi tersebut. Tim yang beranggotakan 35 orang itu bersaing dengan perwakilan dari negara-negara lain seperti Hongkong, Polandia, dan Latvia.

Dengan membawakan lagu aransemen Dinar Primasti, FLOICE sukses memukau para dewan juri dan seluruh undangan yang hadir pada acara tersebut. Dikonduktori oleh Agustinus Wahyu Permadi, FLOICE membawakan 3 buah lagu, yaitu Love on Top, Never Enough dan Spain.

FLOICE berhasil meraih emas di kategori Pop & Gospel, mereka berhak membawa pulang sertifikat, trophy, dan uang pembinaan senilai USD 5000.

Dikutip dari ngopibareng.id, Ketua FLOICE FTP, FIka Dwi Safitri mengatakan hal ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan sekaligus membahagiakan baginya dan tim. Mereka berhasil mempertahankan prestasi untuk selalu menjadi yang terbaik di negeri orang.

--

Sumber : ngopibareng.id

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini