Perusahaan-perusahaan Startup Terbesar di Indonesia Di Antara Startup-startup Terbesar Asia Tenggara

Perusahaan-perusahaan Startup Terbesar di Indonesia Di Antara Startup-startup Terbesar Asia Tenggara
info gambar utama

Dunia startup digital Asia Tenggara makin bergairah. Makin banyak funding yang masuk ke kawasan ini, dan makin besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun 2017, jumlah transaksi modal ventura yang tercatat meningkat menjadi 524, empat kali lipat dibanding tahun 2012, dan nilai kesepakatan permodalan naik 75% menjadi $ 15 miliar.

Banyaknya modal yang lalu lalang untuk perusahaan-perusahaan berbasis digital ini telah membuat Asia Tenggara menjadi kawasan memiliki makin banyak unicorn, atau perusahaan startup baru yang memiliki valuasi pasar sebesar $ 1 milyar lebih. Sejak 2012, 10 unicorn di Asia Tenggara terbentuk, di antaranya Grab, Go-Jek, Traveloka, dan lain-lain dan valuasi gabungan dari ke-10-nya mencapai $34 milyar. Asia Tenggara menjadi wilayah dengan unicorn terbesar ke-3 di Asia Tenggara di bawah China dan India.

Keterangan Gambar (© Pemilik Gambar)

Singapura tetap menjadi pusat investasi startup di Asia Tenggara, meski begitu ekosistem startup yang semarak mulai bermunculan di kawasan ini. Jumlah startup di Indonesia yang mendapatkan pendanaan putaran pertama (1st round) pada tahun 2017 meningkat lebih dari 300% dibanding 2012. Indonesia dan Vietnam berkontribusi pada 20% dari nilai kesepakatan ekuitas swasta di Asia Tenggara itu selama lima tahun terakhir, dan persentase itu kemungkinan akan tumbuh . Sebuah survei Bain & Company baru-baru ini menunjukkan hampir 90 persen investor mengatakan pasar Asia Tenggara terpanas di luar Singapura pada 2018-19 adalah Indonesia dan Vietnam.

Sumber data : Tech in Asia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini