Agar Lebih Bertaji, Si Kembar Dikirim ke Chelsea

Agar Lebih Bertaji, Si Kembar Dikirim ke Chelsea
info gambar utama

Masih ingat Si Kembar Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa? Usai direkrut klub profesional Liga 1, Barito Putera, dua bintang Timnas U-16 Indonesia itu akan melanjutkan karier di Inggris. Chelsea menjadi klub pelabuhannya.

Bagas dan Bagus menjadi dua dari total lima pemain U-16 yang diberangkatkan ke Negeri Ratu Elizabeth. Tiga lainnya adalah Yuda Febrianto, Alif Zailani, dan Dandi Maulana. Mereka semua adalah pemain junior Barito Putera.

“Kelima pemain kami lolos ke Inggris, setelah diseleksi langsung Dennis Wise, mantan bintang Chelsea dan Timnas Inggris. Ini juga bentuk komitmen kami dengan orang tua pemain soal karier sepak bola mereka,” ucap Mundari Karya, Direktur Akademi Barito Putera, dikutip dari Bola.com.

Di bulan Desember mendatang rencananya kelima pemain tersebut akan bertolak ke Inggris. Selama enam bulan mereka akan menimba ilmu di akademi The Blues (julukan Chelsea), dan ketika pulang ke Indonesia diharapkan bisa membawa ilmu yang bermanfaat. Baik untuk Barito Putera maupun timnas Indonesia.

Nama Bagas Kaffa dan Bagus Kahfi mulai mencuat ketika keduanya tampil di Piala AFF U-16 tahun ini. Bagas yang berposisi bek kanan dan Bagus yang berperan sebagai penyerang, berkolaborasi dengan sangat apik yang turut membantu tim asuhan Fakhri Husaini mencaplok trofi juara turnamen tersebut.

Usai merajai Asia Tenggara, Si Kembar kemudian turun di ajang Piala Asia U-16. Indonesia sukses mereka bantu lolos ke fase gugur sebagai pemuncak grup, tapi sayangnya gagal mempersembahkan tiket Piala Dunia U-20 2019 karena ditaklukkan Australia 2-3.


Sumber: Bola.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini