3 dari 5 Pulau Populer Dunia ada di Indonesia. Pulau Apa Saja?

3 dari 5 Pulau Populer Dunia ada di Indonesia. Pulau Apa Saja?
info gambar utama

Situswab Travel + Leisure setiap tahunnya melakukan survei pada para pembacanya untuk memberi ulasan dan pengalaman dari perjalanan mereka di seluruh dunia. Berdasarkan ulasan-ulasan tersebut, nantinya dapat dikelompokkan tempat-tempat wisata yang paling banyak dikunjungi.

Untuk tahun 2018, Travel + Leisure merilis daftar lima pulau terpopuler di dunia, dalam World’s Best Awards. Sebuah kebanggaan bagi Indonesia, karena dari kelima pulau tersebut, tiga di antaranya terdapat di Indonesia. Pulau apa sajakah itu?

Cukup mengejutkan, karena di posisi puncak ditempati pulau Jawa, bukan Bali. Pulau terpadat di Indonesia ini pada tahun 2018 dinobatkan sebagai pulau terbaik di dunia secara keseluruhan. Sebagian besar pengguna situsweb Travel + Leisure menuliskan pengalamannya berkunjung ke Jakarta, dan berwisata ke Candi Borobudur di Magelang.

Di peringkat kedua, barulah bertengger pulau Bali. Pulau yang ketenarannya sudah mendunia ini menawarkan banyak sekali destinasi wisata, yang mayoritas didominasi oleh wisata air, seperti pantai, selancar, snorkeling, dan diving.

Selain itu, Bali juga meninggalkan kesan mendalam bagi para pengunjungnya, karena terdapat banyak warisan budaya di Pulau Dewata. Contohnya seperti upacara adat dan tarian tradisional yang sering dilakukan masyarakat Bali.

Lalu bagaimana dengan urutan ketiga? Di posisi ini bercokol pulau Lombok, yang bertetangga dengan pulau Bali. Di Lombok destinasi wisatanya didominasi pantai, sama seperti Bali, tetapi pengunjungnya belum seramai Bali.

Ini menjadikan Lombok sebagai tujuan wisata yang beda dari yang lain, karena keindahan sekaligus ketenangan bisa didapat di sini. Pantai yang menjadi andalan untuk menggaet wisatawan adalah Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan.

Di nomor 4 dan 5, barulah terdapat pulau dari luar Indonesia. Peringkat empat ditempati Maladewa, dan posisi lima dihuni pulau Palawan di Filipina. Kedua pulau tersebut sama-sama menawarkan keindahan pantai khas negara tropis.


Sumber: Liputan6

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini