Indonesia Punya Sistem Informasi Hindu dan E-Pasraman. Apa Itu?

Indonesia Punya Sistem Informasi Hindu dan E-Pasraman. Apa Itu?
info gambar utama

Keberadaan pemeluk agama Hindu kini semakin terfasilitasi dengan baik. Pasalnya, Kementerian Agama melalui Direktorat Jenderal Hindu telah meluncurkan Layanan Sistem Informasi Hindu yang disingkat dengan nama SINDU dan juga E-Pasraman.

Dalam SINDU nantinya akan terangkum data pegawai Bimas Hindu baik di pusat dan daerah, data rumah ibadah, data umat, data lembaga keagamaan, penyuluh, Dharmagita, rohaniwan, PAUD, pendidikan keagamaan, siswa hingga perguruan tinggi.

Munculnya SINDU ini merupakan langkah awal menuju tata kelola data Direktorat Jenderal Bimas Hindu yang terintegrasi dengan baik. Layanan ini sangat diperlukan karena data di lapangan terus dinamis.

“Lakukan updating data untuk kemudian mengintegrasikannya. Bimas Hindu harus memiliki data yang akurat dalam segala hal," ujar Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin.

Selain SINDU, diluncurkan pula layanan E-Pasraman yang merupakan aplikasi hasil karya anak-anak komunitas Kemangkes Yayasan Nitisastra bekerja sama dengan Ditjen Bimas Hindu.

Nantinya, semua data tentang berapa jumlah Pasraman (lembaga pendidikan khusus bidang agama Hindu), berapa jumlah tokoh agama Hindu, ada di mana saja, berapa jumlah umat Hindu, berapa pura yang dimiliki harus selalu diperbarui datanya untuk kemudian diintegrasikan.

Peluncuran layanan ini dilakukan dalam rapat kerja yang mengusung tema Soliditas dan Sinergitas untuk Kebersamaan yang juga dihadiri oleh Direktur Jenderal Bimas Hindu I Ketut Widnya

Dengan diluncurkannya SINDU dan E-Pasraman, Menag ingin agar umat Hindu di Indonesia menjadi role model bagi umat Hindu di dunia.

"Terlebih umat Hindu di Indonesia memliki sejarah yang sangat panjang," pungkasnya.

Semoga banyak lagi inovasi-inovasi untuk para pemeluk agama lain agar layanan pemerintah semakin merata dan berkeadilan ya, guys.


Sumber: kemenag.go.id

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

NN
AI
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini