Mahasiswa Surabaya Bersama AIESEC Siapkan Diri Sebelum Berangkat ke 13 Negara

Mahasiswa Surabaya Bersama AIESEC Siapkan Diri Sebelum Berangkat ke 13 Negara
info gambar utama

Minggu pagi (26/5) AIESEC di Surabaya mengadakan pembekalan bagi para mahasiswa Surabaya yang akan berangkat ke luar negeri untuk melaksanakan kegiatan sosial.

Terdapat 13 negara yang akan dituju, mulai dari Slovakia, Polandia, Ukrania, hingga Thailand. Diadakan di Zoom Hotel Dharmahusada, kegiatan Outgoing Preparation Seminar (OPS) dilaksanakan untuk memastikan para mahasiswa mendapatkan pembekalan yang cukup sebelum berangkat.

Outgoing Preparation Seminar (OPS) adalah seminar pembekalan bagi para mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Surabaya yang disebut juga Exchange Participant oleh AIESEC di Surabaya.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan materi mengenai hal-hal penting yang harus disiapkan oleh para EP dan bagaimana menyikapi perbedaan budaya yang akan mereka hadapi.

Penyampaian Materi di Acara Outgoing Preparation Seminar (OPS) AIESEC di Surabaya (26/5)
info gambar

Mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Surabaya turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, mulai dari ITS, Universitas Airlangga, hingga Universitas Ciputra.

Salah satunya Debora, mahasiswi Teknik Industri ITS yang memilih kegiatan di Thailand bernama Sawasdee 33.

Kegiatan ini berfokus pada SDG nomor 4, yaitu Quality Education dengan mengajarkan bahasa Inggris kepada siswa SD di desa Nakhon Nayok, salah satu desa di Thailand.

“Aku memilih kegiatan Sawasde 33 karena aku ingin mengajar anak kecil, mereka kan masih lucu dan aku memilih negara Thailand karena mau mencoba yang di benua Asia dulu,” tutur Debora, salah satu exchange participant, dengan penuh semangat.

Debora juga sudah menyiapkan beberapa hal yang diperlukan, seperti visa, tiket pesawat, materi untuk mengajar, dan daftar barang yang harus dibawa.

Ekspetasi Debora setelah mengikuti kegiatan ini adalah dia bisa mengenal banyak orang baru dengan latar belakang budaya yang berbeda dan keluar dari zona nyamannya.

Debora, Salah Satu Exchange Participant Sawasdee 33
info gambar

Mengenai AIESEC dan Global Volunteer

AIESEC merupakan suatu organisasi pemuda internasional yang hadir di lebih dari 126 negara, salah satunya di Indonesia. Di Surabaya sendiri, AIESEC telah berdiri sejak tahun 2000.

AIESEC hadir sebagai organisasi yang memiliki keyakinan bahwa pemuda adalah kunci untuk mencapai masa depan yang lebih baik. Pemuda dapat melakukan perubahan dengan mengembangkan jiwa kepemimpinan mereka.

Melalui AIESEC pengembangan kepemimpinan pemuda dapat dilakukan melalui beragam program pertukaran seperti Global Volunteer, Global Entrepreneur, dan Global Talent.

Selain itu AIESEC juga turut mengembangkan pemuda di luar anggotanya melalui kegiatan aktivasi seperti Global Village, Impact Circle, dan beragam proyek sosial yang dapat diikuti oleh pemuda lokal dan asing.

AIESEC di Surabaya melaksanakan acara Outgoing Preparation Seminar (OPS). Acara ini dilaksanakan untuk memberikan pembekalan bagi pemuda yang akan melaksanakan Global Volunteer.

Program pertukaran selama enam minggu tersebut dihadirkan untuk memberikan kesempatan bagi para pemuda untuk mengembangkan potensi diri mereka dan memberikan perubahan untuk dunia yang lebih baik melalui pengalaman lintas budaya.

Selain itu, kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk dukungan AIESEC terhadap 17 tujuan global PBB, yaitu Sustainble Development Goals (SDGs).

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AS
AI
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini