Citilink Luncurkan Penerbangan Langsung Baru Ke Negara Ini

Citilink Luncurkan Penerbangan Langsung Baru Ke Negara Ini
info gambar utama

Meskapai penerbangan berbiaya rendah Citilink, anak perusahaan maskapai penerbangan berbendera nasional Garuda Indonesia, akan meluncurkan penerbangan langsung baru yang menghubungkan Jakarta dan Phnom Penh di Kamboja.

Rute baru akan diluncurkan pada bulan Juni dan akan tersedia sebanyak tiga kali seminggu.

Menggunakan Airbus A320 dengan 180 kursi, penerbangan awal akan berangkat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten.

Airbus a320 ke-50 milik Citilink | Sumber: Airbus
Airbus a320 ke-50 milik Citilink | Sumber: Airbus

"Penerbangan langsung yang ditunggu-tunggu akan direalisasikan tahun ini," kata Duta Besar Indonesia untuk Kamboja Sudirman Haseng dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu.

Tong Khon selaku menteri pariwisata Kamboja, menyatakan apresiasinya terhadap penerbangan langsung ini.

"Saya menghargai pemerintah Indonesia, Kementerian Pariwisata Indonesia, Kedutaan Besar Indonesia di Kamboja, Citilink dan pihak-pihak lain atas dukungan dan partisipasi mereka," kata Khon.

Layanan baru ini diharapkan untuk meningkatkan pariwisata untuk kedua negara.

Pada tahun 2018, sekitar 2 juta orang Kamboja bepergian ke luar negeri dan lebih dari 8.000 orang mengunjungi Indonesia, sementara lebih dari 55.000 orang Indonesia terbang ke Kamboja.

Selain itu, rute baru ini akan dapat memfasilitasi lebih dari 3.500 orang Indonesia yang saat ini tinggal di Kamboja.


Catatan kaki: Jakarta Post

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini