Keren. Bandara Juanda Sedang Direnovasi, Inilah Desain Finalnya

Keren. Bandara Juanda Sedang Direnovasi, Inilah Desain Finalnya
info gambar utama

Jika anda ke Terminal1 Bandara Juanda saat ini, akan terlihat sekali bahwa bandara ini sedang direnovasi. Mesin-mesin, pekerja-pekerja, tiang-tiang tinggi, sedang berada di sana. Benar, bandara ini perlu dipercantik, diperlebar, dipermodern, agar tak kalah dari bandara-bandara lain di Indonesia yang lebih dulu mendapatkan penyegaran.

Tak hanya dipercantik, bandara Juanda juga akan diperluas. Menurut Waskita Karya, perusahaan BUMN yang mengerjakan proyek ini, perluasan pekerjaan dan pembenahan interior terminal satu (T1) Bandara Juanda akan selesai Agustus 2020. Dengan begitu dapat digunakan sebelum Lebaran 2020.

"Nantinya, jika pekerjaan proyek ini telah selesai, Terminal Satu Bandar Udara Internasional Juanda yang semula memiliki luas bangunan 62.700 meter persegi dengan kapasitas 6 juta penumpang per tahun akan menjadi seluas 91.700 meter persegi dengan kapasitas 13,6 juta penumpang per tahun atua penambahan luas seluas 29.000 meter persegi,” kata General Manager Bandara Internasional Juanda, Heru Prasetyo.

Heru menambahkan, perubahan yang akan paling nampak yaitu akan ada pemisahan penempatan terminal kedatangan dan keberangkatan.

"Saat ini di masing-masing terminal 1A dan 1B terdapat area kedatangan dan keberangkatan, dalam rencana proyek pengembangan akan berubah di mana terminal 1A akan menjadi terminal keberangkatan dan terminal 1B akan menjadi terminal kedatangan. Dengan demikian kehadiran terminal 1 beserta fasilitasnya diharapkan dapat memberikan layanan kebandaraudaraan dengan mengutamakan kenyamanan tanpa mengesampingkan aspek keselamatan dan keamanan," tutur dia.

Berikut ini adalah design renovasi tersebut, yang GNFI dapatkan dari pihak Pengelola Bandara Juanda, yakni Angkasa Pura I.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Akhyari Hananto lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Akhyari Hananto.

Terima kasih telah membaca sampai di sini