Cicalengka Dreamland, Objek Wisata Baru dan Kekinian di Jawa Barat

Cicalengka Dreamland, Objek Wisata Baru dan Kekinian di Jawa Barat
info gambar utama

Jawa Barat memang dikenal dengan tempat wisatanya yang beragam. Dari pusat kota, tempat bersejarah, taman bermain, kebun binatang, kawasan belanja dan kuliner, hingga wisata alam semua lengkap ada di sana.

Sebagai ibu kota, Bandung mungkin lebih populer di telinga masyarakat. Tak hanya di pusat kotanya saja, kabupaten Bandung seperti Cicalengka juga punya tempat wisata kekinian. Pada 1 November 2020 lalu, objek rekreasi baru bernama Cicalengka Dreamland resmi dibuka.

Cicalengka Dreamland berada di Desa Tanjungwangi. Lokasinya berjarak sekitar 50 km dari Bandara Husein Sastranegara dan Stasiun Bandung. Objek wisata ini berdiri di atas lahan seluas 47 hektare. Belum rampung keseluruhan, saat ini area yang baru dikelola mencapai 22 hektare.

Berkunjung ke Cicalengka Dreamland, Anda akan dimanjakan dengan hamparan perbukitan hijau yang asri dan sejuk, ditambah dengan pemandangan pegunungan dan persawahan. Di sana juga terdapat berbagai wahana permainan dan spot foto yang menarik.

Konsep yang diusung Cicalengka Dreamland adalah Sunda Islami. Menurut Ira Chaerunisa selaku Public Relation Cicalengka Dreamland, nuansa Sunda bisa dilihat dari gedung-gedung yang ada, sedangkan konsep Islami diaplikasikan pada 10 spot foto yang ada.

"Setiap spot foto ini punya maknanya tersendiri, kita mau para wisatawan yang sudah foto di spot foto kita itu bawa pulang pesan atau ilmu pengetahuan yang ada di masing-masing spot foto ini," kata Ira kepada Liputan6.com.

Objek wisata Cicalengka Dreamland

Saat ini, Cicalengka Dreamland memiliki 10 spot foto, tujuh wahana, dan tiga area bersantai. Kawasan ini terbagi tiga area meliputi The Thinker, The Changer, dan The Warrior.

Untuk spot foto, Anda bisa menemukan ikon bernuansa Islami seperti tulisan besar “I Love Al Quran”, dua pilar tembok berupa mushaf Al Qur'an terbuka, sayap malaikat, wahana kursi terbang untuk merasakan sensasi foto seperti sedang melayang di atas awan, hingga replika pintu surga dan api neraka.

Soal permainan, di sana Anda bisa menemukan wahana selonjor, balon udara, hi-car, archer hero, dan mencoba flying fox sepanjang 720 meter dengan ketinggian 1.600 mdpl. Ada juga area pride ride bagi yang ingin mencoba berkuda.

Di Cicalengka Dreamland juga ada bioskop mini, wahan mirip ontang-anting, sajadah terbang, dan permainan memanah. Pada 2022 mendatang, akan dibangun wahana baru seperti selonjoran pelangi, roller coaster alam, dan area berkemah.

Tiket masuk dan protokol kesehatan di masa pandemi

Untuk berwisata di Cicalengka Dreamland, Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp20 ribu bagi orang dewasa dan Rp15 ribu untuk anak-anak di atas usia empat tahun. Ada biaya tambahan bagi yang ingin mencoba flying fox sebesar Rp85 ribu dan untuk berkuda serta memanah tiketnya sebesar Rp20-30 ribu.

Selain aneka spot foto dan wahana permainan, di Cicalengka Dreamland juga tersedia fasilitas umum yang cukup memadai. Di antaranya ada area parkir luas, toilet, musala, gazebo, Coffee Mountain Outdoor, dan area makanan di Fantazty Coolinary.

Cicalengka Dreamland buka setiap Senin-Jumat mulai pukul 09.30-17.00 WIB, serta Sabtu-Minggu pukul 08.30-18.00 WIB.

Di masa pandemi, Cicalengka Dreamland tetap dibuka untuk pengunjung. Sejak awal 2021, tempat wisata ini sudah mendapatkan sertifikat CHSE (Clean, Health, Safety, dan Environment).

Untuk menjaga kenyamanan bersama, para pegawai telah diwajibkan menerapkan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, face shield, dan sarung tangan. Sedangkan para pengunjung akan dicek suhu tubuh di gerbang utama, diberikan hand sanitizer, tersedia masker untuk cadangan, serta wastafel di sejumlah titik untuk mencuci tangan.

Baca juga:

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Dian Afrillia lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Dian Afrillia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini