Kepulauan Talaud, Surga di Ujung Indonesia dengan Pulau dan Pantai Eksotis

Kepulauan Talaud, Surga di Ujung Indonesia dengan Pulau dan Pantai Eksotis
info gambar utama

Ada hal menarik yang bisa ditemukan ketika Anda menjelajahi destinasi wisata di Sulawesi Utara. Bukan hanya dikenal dengan Taman Laut Bunaken atau Danau Tondano, di sana terdapat Kepulauan Talaud yang terdiri dari gugusan pulau yang eksotis dengan pantai-pantai yang masih terjaga kealamiannya.

Talaud merupakan kabupaten kepulauan yang memiliki ibu kota Melonguane. Kabupaten ini berasal dari pemekaran Kepulauan Sangihe dan Talaud pada tahun 2002. Talaud berada di kawasan paling utara di Indonesia Timur dan berbatasan dengan Davao del Sur, Filipina.

Sebagai daerah kepulauan, Talaud memiliki pulau-pulau besar dan kecil. Tiga pulau utamanya yaitu Pulau Karakelang, Pulau Salibabu, dan Pulau Kabaruan. Kemudian, ada pulau yang lebih kecil seperti Pulau Miangas, Kakorotan, Marampit Karatung, Mangupun, Malo, Intata, Garat, Saraa, Nusa Topor, dan Karang Napombalu.

Meski berada di ujung Indonesia dan menjadi daerah terluar, potensi wisata Talaud tak bisa dipandang sebelah mata. Pulau-pulau di sana memiliki pesona yang luar biasa menakjubkan dan layak mendapatkan sorotan serta kunjungan dari para turis, baik domestik maupun mancanegara.

Menjelajahi Pesona Objek Wisata di Kaki Gunung Semeru

Pulau Sara

Ketika berkunjung ke Talaud, jangan lupa sempatkan waktu melihat indahnya Pulau Sara. Pulau ini memiliki daya tarik berupa panorama alam yang menawan, dengan gradasi air laut yang tampak begitu biru, lengkap dengan hamparan pasir putih bersih serta halus.

Pulau Sara yang terletak di Kecamatan Moronge ini tak berpenghuni, ia terbentang di atas Samudera Pasifik dan jadi pilihan yang tepat untuk wisatawan yang ingin menikmati pemandangan pantai. Di sekitar pantai, terdapat beberapa cottage yang bisa disewa untuk menginap dan merasakan suasana romantis saat matahari terbenam. Pulau Sara juga seringkali jadi tujuan bulan madu di Talaud.

Selain bersantai-santai menikmati pemandangan alam, wisatawan juga bisa berenang dan menyelam untuk melihat kekayaan biota lautnya. Pulau Sara juga sering disinggahi oleh kapal yacht dari berbagai negara.

Telunas Beach Resort, Penginapan Mewah Bernuansa Alami di Kepulauan Riau

Pulau Miangas

Pernah dengan nama Pulau Miangas? Kawasan ini dikenal sebagai wilayah perbatasan Indonesia dengan Filipina, sekaligus menjadi pulau di utara Indonesia. Pulau ini termasuk ke dalam Desa Miangas, Kecamatan Miangas.

Cobalah mengunjungi Pantai Racuna, dari dermaganya saja, kita akan disuguhkan pemandangan berupa perairan jernih dan ikan-ikan sudah tampak begitu jelas. Pantai-pantai di Miangas didominasi warna-warna gradasi dari biru gelap, biru muda, hingga kehijauan yang berpadu dengan hamparan pasir putih. Saat cuaca cerah, langit begitu biru dan menambah keindahan pulau ini.

Adapun beberapa pantai yang bisa didatangi saat berada di Miangas antara lain Pantai Lawasa, Pantai Merra, Tanjung Langinatundu, Pantai Aba'a, Pantai Mariu, Tanjung Liwua, Pantai Ropapa, dan Pantai Laru.

Daya Tarik Desa Wisata Carangsari, Tanah Kelahiran I Gusti Ngurah Rai

Pulau Karakelong

Di Pulau Karakelong terdapat Pantai Tampan Amma yang yang tersembunyi di balik bukit. Pantai ini dihiasi bebatuan dari yang begitu kokoh walau tersapu ombak. Berwisata di kawasan pantai ini, Anda dapat melihat aktivitas penduduk desa sehari-hari, dari para orang tua yang membuat anyaman bambu sambil mengunyah pinang, hingga anak-anak yang sedang berselancar, bermain voli atau sepak bola bersama.

Di Pantai Tampan Amma, banyak kegiatan yang bisa dilakukan, mulai dari menyelam, berselancar, berenang, memancing, berkemah, bersantai di atas hammock, trekking, dan berburu foto.

Masyarakat di desa ini masih terus melestarikan kearifan lokal dan menjaga pesan leluhur yaitu menganggap tamu yang datang adalah saudara. Maka tak heran, setiap wisatawan akan mendapatkan sambutan yang hangat, serasa pulang ke kampung halaman sendiri. Para tetua adat di desa ini pun masih menyimpan benda-benda peninggalan sejarah dari Kerajaan Porodisa.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Dian Afrillia lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Dian Afrillia.

Terima kasih telah membaca sampai di sini