7 Kampus dengan Bangunan Unik di Dunia, ada Indonesia!

7 Kampus dengan Bangunan Unik di Dunia, ada Indonesia!
info gambar utama

Universitas merupakan tempat untuk melanjutkan pendidikan kita ke jenjang yang lebih tinggi. Sebuah universitas tentu memiliki keunikannya tersendiri. Mulai dari jurusan atau program studinya, fasilitas, tenaga pendidik, hingga bangunannya.

Keunikan itulah yang kadang membuat para mahasiswa memiliki memori mendalam dengan kampus tempat mereka mengemban ilmu. Kali ini, kita akan melihat universitas yang memiliki gedung atau bangunan terunik di Indonesia maupun di mancanegara. Ada kampus apa saja, ya?

1. Kampus Bina Nusantara, Alam Sutera

Gedung Kampus Bina Nusantara | Foto: Jendela 360
info gambar

Kita mulai dari kampus yang terletak di Tangerang Selatan ini. Kampus Bina Nusantara atau Binus, memiliki bangunan yang unik berdesain kotak-kotak dengan banyak jendela berukuran besar.

Ternyata, kampus dengan luas 60 meter persegi ini juga sudah menerapkan konsep hemat energi dan ramah lingkungan. Dari bantuan jendela-jendela raksasa yang ada pada gedungnya, Binus berusaha untuk mengurangi penggunaan lampu.

2. The Hives, Nanyang Technological University

The Hives Nanyang University | Foto: Suara.com
info gambar

Beranjak ke negara tetangga, Nanyang Technological University di Singapura juga memiliki bangunan atau landmark yang enggak kalah unik. Sesuai dengan bentuknya yang mirip sarang lebah, bangunan ini bernama The Hives hasil dari Thomas Heatherwick, seorang desainer dari Inggris.

Terdiri dari 12 menara dengan masing-masing 8 lantai tingginya, The Hives memiliki 56 ruang kelas pintar atau smart classroom yang canggih. The Hives menerapkan sistem hemat energi dengan meminimalisir penggunaan lampu. Desain bangunan ini juga mempertimbangkan faktor angin dan cahaya alami untuk mengurangi penggunaan energi.

3. Sharpe Center for Design, Ontario College of Art and Design

Sharpe Center for Design | Foto: Designing Buildings
info gambar

Bangunan ini bernama Sharpe Center for Design dan sudah ada sejak tahun 2004. Dengan desain yang menyerupai meja, bangunan setinggi 26 meter ini terdesain oleh Will Alsop.

Ruangan yang terdapat pada Sharpe Center terbentuk dari koneksi Sharpe Center dengan bangunan-bangunan yang ada. Di antara tiang-tiang penyangga juga terdapat lantai dasar. Lantai dasar ini kemudian berguna ruang publik sekadar bersantai, sambil menikmati keindahan arsitektur Sharpe Center.

4. Menara Pinisi, Universitas Negeri Makassar

Menara Pinisi | Foto: Profesi UNM
info gambar

Mengadaptasi bentuk dari perahu pinisi, bangunan di Universitas Negeri Makassar ini berhasil mengambil perhatian publik. Kapal pinisi merupakan salah satu ciri khas Makassar. Menara Pinisi menyerupai perahu pinisi yang sedang berlayar.

Gedung satu ini memiliki 17 lantai. Uniknya lagi, gedung ini akan memancarkan cahaya lampu yang berkelap-kelip dalam 12 warna. Warna pada bangunan kampus ini mewakili jumlah fakultas yang ada di Universitas Negeri Makassar.

5. Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran

Gedung rektorat Universitas Padjadjaran | Foto: Detik.com
info gambar

Hampir semua orang sudah tidak asing dengan universitas yang satu ini. Selain karena daya saingnya yang cukup tinggi, Universitas Padjadjaran juga terkenal dengan bangunan yang unik.

Gedung rektorat Universitas Padjadjaran terletak di Sumedang, Jawa Barat. Desain gedung ini mengusung konsep “Lembur Alwi”. Konsep tersebut memiliki nilai filosofi tentang bambu. Bambu menjadi unsur penting dalam kehidupan masyarakat Sunda karena dapat dijadikan bahan baku segala kebutuhan hidup.

Gedung rektorat ini mulai beroperasi pada awal tahun 2012. Selain konsep “Lembur Alwi”, gedung ini juga menerapkan konsep landscape kebun bambu dan sawah, serta perkampungan.

6. BU Diamond, Bangkok University

BU Diamond | Foto: Archdaily
info gambar

Sesuai dengan namanya, landmark satu ini berbentuk seperti berlian. Terletak di Thailand, BU Diamond berguna sebagai landmark sekaligus gerbang masuk ke institusi ini.

Bangkok University memilih berlian sebagai bentuk landmark mereka karena mereka ingin membuat sebuah kesan yang fantastis bagi orang-orang. Sesuai dengan bentuk gerbang masuknya yang berani dan kontemporer, pihak Bangkok University mengharapkan hal yang sama kepada para akademisi mereka.

7. West Campus Union, Duke University

West Campus Union | Foto: Architectural Record
info gambar

Duke University merupakan universitas yang terletak di Amerika Serikat dan sudah berdiri lebih dari 180 tahun. Usianya yang tua membuat gedung universitas ini masih mengusung gaya arsitektur dari zaman Gothic.

Hal itulah juga yang membuat universitas ini masih berdiri dengan bangunan aslinya. West Campus Union merupakan salah satu gedung autentik di universitas yang terletak di North Carolina. Berkat tangan lihai dari para arsitek dari Grimshaw, gedung ini berhasil menampilkan kesan yang eye-pleasing.

Itu dia deretan bangunan kampus di dunia yang unik. Di antara kampus dengan bangunan unik di atas, adakah kampus impian Goodmates?

Referensi:Kalderanews | 99.co

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini