Ragam Organisasi Islami di Kampus yang Bisa Kamu Ikuti

Ragam Organisasi Islami di Kampus yang Bisa Kamu Ikuti
info gambar utama

Tak hanya menambah relasi, mengikuti organisasi di kampus juga mendatangkan banyak manfaat lain, seperti meningkatkan kemampuan komunikasi dan kepemimpinan. Bila Goodmates juga ingin menambah ilmu agama, khususnya agama Islam, Goodmates bisa mengikuti berbagai organisasi islami yang ada di hampir setiap kampus.

Apalagi pada bulan suci Ramadan seperti ini, berbagai organisasi islami biasanya memiliki banyak program yang menunjang keimanan dan rasa kebersamaan. Misalnya kegiatan buka puasa bersama, pengajian, hingga bakti sosial.

Lalu, sebenarnya apa saja organisasi islami yang bisa Goodmates ikuti di kampus? Dalam artikel ini, GoodSide akan memberikan rekomendasinya.

1. Himpunan Mahasiswa Islam

Potret anggota-anggota HMI | Foto: @hmisleman/Instagram
info gambar

Berdiri sejak tahun 1947, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) merupakan organisasi kemahasiswaan islam yang besar dan penuh sejarah. Awalnya, organisasi yang lahir di Sekolah Tinggi Islam Yogyakarta (sekarang Universitas Islam Indonesia) ini berdiri sebagai wadah penyampaian aspirasi keagamaan yang pada saat itu kurang bisa tersalurkan melalui organisasi.

Kini, HMI sudah memiliki 20 Badan Koordinasi (Badko) yang tersebar di seluruh Indonesia dengan total lebih dari 1,9 juta anggota. Untuk bergabung, Goodmates bisa mencari dulu media sosial dari HMI yang ada di kampus Goodmates atau kampus lain di wilayah terdekat.

Baca juga:Intip Sederet Komunitas Pencinta Motor Antik Italia

Setelah itu, Goodmates akan mengikuti Masa Perkenalan Calon Anggota (Maperca) dan screening. Bila lolos, Goodmates akan terdaftar sebagai anggota Latihan Kader 1 untuk kemudian aktif berorganisasi di HMI.

2. Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia

PMII melakukan aksi penanaman pohon | Foto: PB PMII
info gambar

Berdiri pada 1960 di Surabaya, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) memiliki tujuan untuk membentuk pribadi muslim Indonesia yang bertakwa, berbudi luhur, serta berkomitmen memperjuangkan cita-cita kemerdekaan Indonesia.

PMII kini sudah memiliki 230 cabang di kampus seluruh Indonesia dengan banyak program kerja meliputi PMII Keren, PMII Kolaboratif, hingga PMII Digitalisasi 4.0. Organisasi ini juga aktif terlibat dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Untuk menjadi bagian dari PMII, Goodmates bisa melengkapi formulir pendaftaran dan persyaratan lain di kantor cabang PMII terdekat. Adapun mahasiswa yang telah menjadi alumni tetap bisa mendaftar dengan usia tidak lebih dari 30 tahun.

Baca juga:Sambut Ramadan, Intip 3 Komunitas Muslim di Negara Barat

3. Keluarga Mahasiswa Islam

Keluarga Mahasiswa Islam LP3I Banten | Foto: Barometer News
info gambar

Semacam rohis saat SMA, hampir setiap universitas memiliki organisasi Keluarga Mahasiswa Islam, yaitu KMI atau KAMI. Tak jarang, organisasi ini berada di tingkat lebih kecil, seperti KMI Fakultas Kehutanan UGM.

Organisasi ini memiliki program kerja yang variatif. Mulai dari yang bersifat formal seperti Musyawarah Besar hingga acara yang lebih santai seperti rihlah (jalan-jalan) dan bedah buku.

Untuk bergabung menjadi anggota KMI, biasanya Goodmates terlebih dulu harus mengikuti program Latihan Dasar Kepemimpinan (LKD) sebagai salah satu syarat pendaftaran. Namun, jangan lupa cek dulu akun media sosial KMI di kampus Goodmates untuk lebih memahami kegiatan dan syarat pendaftaran secara detail.

Baca juga: Wajib Tahu! Berikut Panduan Aman Berpuasa Bagi Penderita GERD

4. Takmir Masjid Kampus

Salah satu masjid kampus di Indonesia | Foto: its.ac.id
info gambar

Goodmates mungkin sudah mendengar berita tentang jadwal khutbah salat Tarawih di masjid kampus UGM yang penuh dengan tokoh-tokoh besar. Tak hanya itu, bahkan materi yang ada menyerupai kelas kuliah umum.

Nah, masjid-masjid yang ada di kampus memiliki pengurus (takmir) yang berasal dari kalangan mahasiswa. Merekalah yang berkontribusi dalam menjaga kebersihan masjid hingga menyusun jadwal kajian dan khatib salat Jumat atau salat tarawih. Wadah ini cocok bagi Goodmates yang ingin memiliki andil dalam memakmurkan masjid kampus.

Wah, ternyata ada banyak organisasi keislaman di kampus seluruh Indonesia, ya! Apakah Goodmates memiliki rencana untuk bergabung di salah satu organisasi tersebut?

Referensi: HMI | PMII

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini