Mesut Ozil di Indonesia, dari Masjid Istiqlal Hingga Bali United

Mesut Ozil di Indonesia, dari Masjid Istiqlal Hingga Bali United
info gambar utama

Pencinta olahraga sepak bola di Indonesia belakangan sedang dibuat antusias, karena kedatangan salah satu pesepakbola berbakat dunia ke tanah air, yakni Mesut Ozil.

Mantan pemain Real Madrid tersebut menginjakkan kaki di Indonesia sejak hari Selasa (24/5/2022) malam. Diketahui jika kedatangan perdananya ke negara ini memiliki tujuan utama untuk melakukan rangkaian acara kolaborasi, dengan salah satu brand peralatan olahraga terutama sepatu kelas dunia asal Inggris, yakni Concave, lebih tepatnya untuk region Concave Asia.

Bukan hanya berkolaborasi, rupanya Ozil juga didapuk sebagai Creative Director Concave Asia, yang di Indonesia berada di bawah naungan PT Concave Cikupa dan semua produknya diproduksi secara lokal.

Tak berhenti sampai di situ, Ozil rupanya juga memiliki agenda untuk melakukan kegiatan sosial berupa coaching clinic, untuk memberi dukungan pelatihan sepak bola kepada atlet muda dan anak-anak kurang mampu di Indonesia.

Di lain sisi, Ozil nyatanya terkenal tidak hanya di kalangan penggemar sepak bola yang didominasi kalangan pria, di Indonesia sendiri dirinya cukup banyak diidolakan kaum perempuan. Sehingga tak heran jika sejak awal mendarat di tanah air, ragam kegiatan yang dilakukan oleh pesepak bola asal Jerman tersebut selalu mencuri perhatian.

PSSI Primavera, Hubungan Baik Indonesia dengan Italia dalam Sepak Bola

Cicip ragam makanan khas Indonesia

Tahu dan tempe yang dicicipi Mesut Ozil
info gambar

Hal yang sudah pasti tak akan terlewat bagi siapapun warga asing jika berkunjung ke Indonesia adalah menjajal makanan tradisionalnya, termasuk bagi Ozil. Lewat berbagai unggahan yang terlihat di media sosial termasuk akun instagram miliknya sendiri @m10_official, Ozil memang sempat beberapa kali membagikan gambar makanan yang dicicipi.

Sebelumnya ia diketahui mencicipi rendang dan mengaku menyukai makanan khas Sumatra Barat tersebut.

Delicious Indonesian Food (Makanan Indonesia yang lezat)” tulisnya saat mengunggah foto seporsi rendang lengkap dengan nasi.

Selain itu ia juga mencicipi ragam makanan lain mulai dari gado-gado, nasi goreng, serta tahu dan tempe. Terungkap juga jika Ozil menyukai dan merasa cocok dengan makanan Indonesia yang bercita rasa pedas.

Sementara itu pada hari Rabu (25/5), Ozil diketahui bertemu dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, dalam rangkaian acara kolaborasi yang mendorong kebangkitan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif tanah air, khususnya wisata minat khusus sport tourism dan sport recreation. Dalam kesempatan tersebut, Ozil mengaku terkesima dengan sambutan hangat penggemarnya di Indonesia.

"Saya sangat excited di Indonesia. Saya tahu saya banyak penggemar di sini dan saya melihat kalian semua sangat baik," ujar pesepak bola yang juga pernah memperkuat tim Arsenal tersebut.

Kisah Rudi Swasto, Desainer Sepatu Pesohor Sepak Bola Dunia

Salat Jumat di Masjid Istiqlal

Tak berhenti mencuri perhatian, pada hari Jumat (27/5) kemarin Ozil juga diketahui melakukan salat Jumat di Masjid Istiqlal, Jakarta. Pesepak bola muslim ini diketahui menjadi salah satu jemaah yang melakukan salat Jumat dengan datang menggunakan peci hitam dan kaus polo berwarna senada.

Dirinya diketahui masuk ke kawasan masjid Istiqlal melalui pintu Al Fattah, dan langung disalami oleh sejumlah pengurus masjid begitu tiba. Keberadaannya Ozil di masjid terbesar Asia Tenggara tersebut juga didampingi oleh imam besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar.

Siapa sangka, rupanya sejak jauh-jauh hari Masjid Istiqlal sudah menjadi tempat khusus yang ingin dikunjungi oleh Ozil.

“Saya punya dua destinasi yang ingin saya kunjungi di Indonesia. Tujuan pertama saya adalah saya ingin berkunjung ke Masjid Istiqlal. Kedua ingin mengunjungi Bali bersama keluarga” terangnya, mengutip Tempo.

Bicara soal Bali, nyatanya ada hal menarik yang terucap dari Ozil sehubungan dengan kariernya dalam dunia sepak bola. Masih saat melakukan sesi konferensi pers bersama Menparekraf, dirinya mendapat pertanyaan untuk memilih klub sepak bola mana yang ingin diperkuat jika mendapat kesempatan berkarier di Indonesia. Tak terduga, rupanya ia mengungkap ketertarikan terhadap klub Bali United.

“Saya masih dalam kontrak di Turki, bersama Fenerbahce, saya senang berada di sana. Jika saya memiliki kesempatan untuk berkarier di Indonesia, saya akan memilih Bali United” ujarnya dengan jelas.

Ungkapan Ozil sontak langsung disambut dengan sorak antusias banyak orang dalam ruangan tersebut. Sementara itu untuk saat ini, Ozil memang diketahui masih menjadi bagian dari klub sepak bola Turki yang berbasis di Istanbul, yakni Fenerbahçe S.K..

Mengutip iNews, kontrak Ozil dengan klub tersebut dikabarkan memang masih berjalan cukup lama yakni hingga 30 Juni 2024. Adapun jika memang klub Bali United tertarik memboyong Ozil untuk merumput di sepak bola tanah air di waktu yang akan datang, klub tersebut harus menyiapkan dana pinangan yang tak sedikit yakni sekitar 3,70 juta euro atau setara Rp60,8 miliar.

2 Pemain Sepak Bola Indonesia yang Berkarier di Luar Negeri

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Siti Nur Arifa lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Siti Nur Arifa.

Terima kasih telah membaca sampai di sini