Ingin Jalani Pola Hidup Sehat? Terapkan 5 Tips Ini

Ingin Jalani Pola Hidup Sehat? Terapkan 5 Tips Ini
info gambar utama

#FutureSkillsGNFI

Di setiap generasi, diantaranya banyak orang yang ingin hidup sehat namun tidak ada aksi untuk menerapkannya. Salah satu hal yang berpengaruh penting dalam pola hidup mereka yaitu rutinitas keseharian mereka sendiri. Oleh karena itu, goodmates perlu membenahi dan meningkatkan pola hidup agar kesehatan tetap terjaga dengan baik.

Berikut tips mudah untuk menjalani pola hidup sehat mulai dari hal sepele yang sering terlewat dalam kehidupan sehari-hari.

Makan Makanan Sehat Bergizi

Makanan Sehat
info gambar

Goodmates pasti sering mendengar makan makanan sehat dan bergizi semasa sekolah. Oleh karena itu goodmates selalu ditegaskan oleh guru dan orang tua untuk makan empat sehat lima sempurna yang terdiri dari nasi, lauk pauk, sayuran, buah-buahan dan susu. Tahu nggak bahwa ternyata makanan yang goodmates konsumsi sangat berpengaruh bagi kesehatan loh.

Di jaman ini banyak orang lebih suka mengonsumsi makan dan minuman yang kurang sehat seperti mie instan, boba, seblak dan lainnya. Padahal makanan tersebut bila dikonsumsi secara terus menerus bisa merusak organ vital kita, makanya jika goodmates ingin memiliki pola hidup yang sehat perlu diperhatikan apa saja makanan dan minuman yang akan masuk ke dalam perut.

Mengatur Waktu Makan

Perhatikan waktu makan
info gambar

Siapa di sini yang suka skip makan? Entah itu sarapan, makan siang bahkan makan malam. Jangan lagi dilakukan ya goodmates karena itu bisa merusak lambung loh!

Goodmates harus bisa mengontrol waktu makan dengan menentukan kapan harus sarapan, makan siang dan makan malam. Apabila masih lapar, goodmates bisa menyiapkan camilan seperti buah-buahan.

Berolahraga

Lari pagi
info gambar

Kunci hidup sehat yaitu dengan berolahraga. Melakukan olahraga dapat membuat tubuh terasa lebih kuat dan bugar, juga melancarkan peredaran darah. Goodmates bisa mulai dengan olahraga ringan seperti joging, naik tangga, bersepeda atau berenang, setelah sudah terbiasa goodmates bisa mencoba latihan seperti push up, sit up, squat jump dan lain-lain.

Goodmates bisa berolahraga setidaknya minimal sekali dalam satu minggu.

Minum Air Putih

Ilustrasi | Foto: Pexels.com
info gambar

Hal yang sebenarnya sepele namun seringkali dilupakan adalah minum air putih. Padahal, 60%-70% bagian tubuh kita terdiri dari air. Apabila tubuh kekurangan cairan, maka akan beresiko tinggi terkena dehidrasi dan memicu gangguan kesehatan lainnya.

Pola hidup ini sebenarnya yang paling mudah untuk diterapkan karena air putih dapat ditemukan di mana pun dengan harga yang sangat terjangkau bahkan gratis. Jadi, jangan sampai kekurangan cairan ya goodmates, minumlah air putih kurang lebih dua liter perhari.

Menghentikan Kebiasaan Buruk

Stop merokok
info gambar

Ini sangat perlu ditegaskan bagi goodmates yang menjalaninya. Stop merokok dan minum minuman keras! Ini sangat berbahaya karena sekali kecanduan akan sulit untuk menghentikannya.

Merokok dapat meningkatkan resiko berbagai penyakit, bahkan tidak hanya bagi perokok aktif namun juga orang yang menghirup asap rokok akan terkena dampak buruknya. Tidak berbeda dengan minuman keras, efek samping dari minuman ini yaitu gangguan mental, berpikir, berperilaku, dan lain-lain. Kedua kebiasaan buruk tersebut akan merugikan di waktu yang akan datang.

Jadi jika ingin hidup sehat, goodmates yang sedang berada di fase ini harus bisa mulai membiasakan diri untuk berhenti dan mengganti kebiasaan tersebut dengan memakan permen atau buah segar ya.

Itu dia tips untuk menjalani pola hidup sehat. Goodmates bisa menerapkan dari yang paling mudah seperti dengan minum air putih dan makan dengan teratur. Jadi apakah goodmates sudah siap untuk menjalani pola hidup sehat dengan menerapkan hal di atas dalam keseharian goodmates?

 

Referensi:Dokter Sehat

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini