Absen 2 Tahun, Pesta Komunitas Otomotif Terbesar di Indonesia Kembali Digelar

Absen 2 Tahun, Pesta Komunitas Otomotif Terbesar di Indonesia Kembali Digelar
info gambar utama

Pulih pasca pandemi, berbagai bidang di tanah air mulai kembali memperlihatkan geliatnya tidak hanya dari segi industri, namun juga dari segi ekosistem pendukung, salah satunya pameran otomotif.

Selain IIMS, GIIAS, atau gelaran lain yang diselenggarakan dalam lingkup lebih kecil oleh sejumlah pihak layaknya Autovaganza, yang berlangsung di awal Juni kemarin, dalam waktu dekat akan kembali terselenggara salah satu ‘hajat’ otomotif yang cukup dinanti penggemarnya di tanah air, yakni Pasar Jongkok Otomotif (PARJO) 2022.

Sempat absen karena pandemi, PARJO 2022 digadang-gadang siap menjadi pesta pencinta otomotif terbesar di tahun ini, yang akan digelar untuk ke-10 kalinya sejak tahun 2012. Gelaran ini akan berlangsung pada tanggal 2-3 Juli mendatang.

Disebutkan bahwa setidaknya terkonfirmasi sudah ada sebanyak 200 partisipan dari berbagai perusahaan, vendor, atau tenant yang akan meramaikan gelaran di tahun ini. Digelar di atas lahan seluas 3 hektare kawasan Museum Purna Bhakti Pertiwi, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, ada berbagai hal yang nyatanya sudah dinanti para pencinta otomotif di tanah air.

Ekshibisi dan Antusiasme Penggemar Otomotif yang Terobati Pasca Pandemi

Surga pelaku custom otomotif

Gelaran Parjo sebelumnya © Dok. PARJO
info gambar

Sekadar informsi, PARJO sendiri dikenal akan identitas kuatnya sebagai ajang utama bagi para peminat otomotif, untuk mendapatkan beragam jenis kendaraan bermotor, spare part, aksesoris, dan aktivitas gaya hidup otomotif lainnya.

Tidak ketinggalan, hal lain yang sudah menjadi identitas PARJO adalah tersedianya berbagai produk suku cadang maupun aksesori custom yang biasanya memang diburu sejumlah kalangan.

Bukan tanpa alasan, pasalnya kegiatan kustom dan modifikasi otomotif di Indonesia sendiri belakangan ini dipandang sebagai salah satu bidang yang memiliki potensi. Hal tersebut pernah diungkap oleh Bambang Soesatyo, selaku Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), pada gelaran Indonesia Automodified (IAM) X IIMS Motobike Show di Dome SPARK, pada Sabtu (27/11/2021).

Pendapat tersebut juga didukung oleh Rifat Sungkar. Menurutnya, Para pekerja kreatif di Indonesia juga terus berkembang mengikuti zaman, termasuk mengiringi keberadaan industri otomotif nasional yang salah satunya adalah industri kustom atau modifikasi otomotif.

"Karya builder dan modifikator Indonesia juga sudah diakui dunia. Banyak motor maupun mobil hasil karya tanah air menjadi best custom maupun best restoration di mancanegara." ujarnya, mengutip Medcom.

Karena itu, tak heran jika PARJO 2022 kali ini merupakan gelaran yang bisa dibilang menjadi surga bagi para pelaku custom otomotif di tanah air.

Detail Motor yang Dipakai Jokowi di Sirkuit Mandalika, Karya Bengkel Kustom Lokal

Ragam daya tarik yang dimiliki

Terbukti, identitas surga bagi pelaku custom atau builder kendaraan juga dapat dilihat dari berbagai ragam sub-event yang terselenggara saat gelaran PARJO 2022. Lebih detail, ragam sub-event yang dimaksud salah satunya adalah Custom Pick Award.

Pada kesempatan tersebut, nantinya akan ada sekitar 40 motor custom hasil karya builder dari berbagai daerah yang hadir dan dipamerkan. Sesama builder akan saling memberikan apresiasi tulus dengan memberikan penghargaan kepada sesama peserta. Di mana metode penilaian tersebut dinamakan bernama custom pick.

Adapun tujuan dari kesempatan tersebut adalah sebagai ciri khas untuk saling menghargai karya sesama penggiat kegiatan custom tanah air.

Lain itu akan ada juga titik Car Fest yakni tampilnya ratusan mobil era 1990-an, periode retro, maupun klasik milik kolektor spesial maupun komunitas yang beberapa di antaranya diperjual belikan.

Selain itu ada juga Motor Deal bagi mereka yang ingin memiliki atau membeli hasil instan berupa motor yang sudah dimodifikasi. Kegiatan riding bareng, Urban Enduro, Mini Bike Show, kontes sepeda low rider, hingga camper van yang tengah digandrungi peinat gaya hidup otomotif.

Tak berhenti sampai di situ, bahkan akan ada juga pameran kendaraan listrik (EV) dan kesempatan test ride, dan sesi sharing yang akan diisi oleh para pegiat berpengalaman seperti Atenx Katros, Kabau, KYB, Skilo Sparapat, Omar Anas, Ones Gardu House, Nova 13, Art Cukil, dan Kosmik.

Seperti periode gelaran sebelumnya, PARJO 2022 akan dihadiri peminat otomotif dari berbagai kota Indonesia seperti Banyuwangi, Medan, Yogyakarta, Bandung, dan termasuk yang datang dari pulau Bali.

Bagi para pengunjung yang ingin merasakan suasana pesta gaya hidup otomotif ini, bisa membeli tiket masuk laman resmi Parjo.

Serba-Serbi GIIAS, Pameran Otomotif Terbesar Asia Tenggara di Tahun 2021

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Siti Nur Arifa lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Siti Nur Arifa.

SA
MI
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini