Melestarikan Budaya Angklung Bersama Komunitas Guriang

Melestarikan Budaya Angklung Bersama Komunitas Guriang
info gambar utama

#FutureSkillsGNFI

Halo! Adakah Goodmates di sini yang suka bermain musik khususnya musik tradisional angklung? Bagi Goodmates yang tertarik, bahkan ingin belajar musik angklung, komunitas Guriang adalah pilihan yang tepat.

Angklung merupakan kesenian musik tradisional asal Jawa Barat yang memiliki keunikan terbuat dari bambu. Cara mainnya dengan digoyang atau digetarkan. Ukurannnya berbeda-beda sehingga menghasilkan nada setiap angklung pun berbeda.

Suaranya mampu menarik pusat perhatian bagi masyarakat lokal sampai mancanegara sehingga membuat popularitas angklung semakin meningkat. Banyak orang tertarik melihat pertunjukkan dan mempelajari musik angklung. Maka dari itu, musik angklung sebagai alat musik tradisional sekaligus warisan budaya Sunda harus kita lestarikan agar tetap terjaga dan tidak punah.

Goodmates bisa berkontribusi untuk melestarikan kesenian angklung dengan mempelajari dan mengadakan pertunjukan. Kemudian, Goodmates bisa mengikuti suatu komunitas yang berfokus pada musik angklung, salah satunya Komunitas Guriang.

Guriang merupakan suatu komunitas yang berfokus pada musik tradisional angklung, tergabung dalam SMKAA (Sahabat Museum Konperensi Asia Afrika) dan dibina di bawah kepengurusan MKAA (Museum Konperensi Asia Afrika) di Kota Bandung.

Guriang didirikan pada 2011, bertujuan mengajak masyarakat untuk belajar dan melestarikan kesenian angklung. Siapapun boleh bergabung dalam komuntas ini karena Guriang tidak memandang latar belakang apapun, asalkan memilki komitmen untuk aktif mengikuti kegiatannya. Guriang memilki banyak anggota aktif mulai dari pendidikan SMP, SMA, mahasiswa, maupun yang tengah bekerja.

Pengalaman Anggota Guriang

Dokumentasi pribadi oleh Instagram @klabguriang.smkaa
info gambar

Alma Maulida Nabil atau yang akrab disapa Alma merupakan seorang mahasiswi asal STIE Ekuitas Bandung yang saat ini menempuh semester 6. Kemudian, Hikmah Sahara Azizah atau akrab disapa Hikmah merupakan seorang siswi asal SMK YPF Bandung yang akan memasuki kelas 9 SMP. Alma dan Hikmah merupakan anggota Guriang yang sudah bergabung sejak 2021. Mereka pun membagikan pengalamannya saat bergabung sebagai anggota Guriang.

“Relasi yang sangat luas, berkesempatan terlibat dalam kegiatan SMKAA sendiri maupun museum KAA, mendapatkan teman, serta pengalaman baru,” ujar Alma memberikan pendapatnya mengenai manfaat mengikuti komunitas Guriang.

“Dapat relasi dari banyak kalangan. Lalu, bisa ikut tampil memainkan angklung dan memiliki akses buat masuk ke museum," tambah Hikmah.

Dari pendapat mereka, dapat diketahui bahwa bukan hanya mendapatkan pengetahuan mengenai angklung, tetapi menambah relasi lebih luas dari berbagai kalangan. Alma pun menceritakan alasan ingin bergabung dengan Guriang karena ia senang bermain musik, baik musik modern maupun tradisional ,sehingga ia tertarik bergabung untuk menambah kegiatan yang positif.

“Di komunitas ini, banyak kegiatan yang bermanfaat dan banyak klab yang bisa mengasah soft skill kita,” kata Hikmah.

Selain itu, mereka membagikan pengalaman tentang adanya tantangan, seperti sulitnya menyesuaikan dengan jadwal kegiatan di kampus ataupun sekolah dengan kegiatan komunitas.

Selain itu, saat bermain angklung harus bisa mengingat nada angklung yang mereka pegang karena setiap angklung memiliki nada yang berbeda. Meskipun begitu, mereka berusaha untuk belajar mengatur waktu agar dapat tetap aktif mengikuti kegiatan dan berlatih angklung dengan bersungguh-sungguh.

Pengalaman mereka menciptakan suatu kesan yang sangat berharga. Hikmah sangat beruntung masuk dalam bagian anggota Guriang. Kemudian bagi Alma, ia merasa dirinya lebih berkembang dari sebelumnya, baik dari segi softskill maupun mindset.

“Yuk, teman-teman, masuk ke komunitas Guriang. Dijamin dehnggak akan menyesal,” ungkap Hikmah.

Dengan demikian, angklung memiliki keunikannya tersendiri. Dari pengalaman para narasumber, banyak manfaat yang bisa mereka dapatkan dari komunitas ini selain menambah wawasan dan melestarikan budaya angklung. Jika Goodmates masih penasaran, ingin lebih mengetahui tentang Guriang, dapat mengunjungi akun instagram @klabguriang.smkaa. Mari, kita lestarikan budaya kita, budaya Indonesia.

 

Referensi: SMKAA | Okelifestyle

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini