7 Makanan Khas Sulawesi Barat yang Lezat, Otentik, dan Wajib Dicoba

7 Makanan Khas Sulawesi Barat yang Lezat, Otentik, dan Wajib Dicoba
info gambar utama

Makanan khas Sulawesi Barat adalah salah satu varian kuliner Nusantara yang sangat unik dan beragam. Di Sulawesi Barat, terdapat berbagai jenis makanan yang bisa Anda coba mulai dari makanan berat hingga makanan ringan sebagai camilan. Hal ini bisa menjadi alternatif bagi para wisatawan untuk bisa mencoba destinasi lain selain wisata, yaitu destinasi kuliner.

Meskipun tidak sepopuler tempat lain, makanan khas Sulawesi Barat juga memiliki ciri khas dan keotentikan yang tidak dimiliki tempat lain. Artikel ini akan membahas tentang makanan khas Sulawesi Barat yang lezat, otentik, dan wajib untuk Anda coba ketika berkunjung ke Sulawesi Barat.

1. Bau Piapi

makanan khas sulawesi bau piapi

Makanan khas Sulawesi Barat pertama yang perlu Anda coba adalah bau piapi. Makanan ini merupakan makanan otentik Sulawesi Barat yang otentik dan termasuk dalam kuliner tradisional. Rasa dari makanan ini adalah lezat dan penuh rempah yang khas. Bahan dasarnya adalah daging ikan segar kemudian diolah dengan kuah kuning yang yang kaya akan rempah. Makanan ini biasanya lebih lezat jika disantap dengan nasi hangat.

Baca juga: 5 Makanan Khas Aceh Bercitarasa India, Arab, dan China: Sedapnya!

2. Sambusa

makanan khas sulawesi sambusa

Makanan khas Sulawesi Barat kedua yang wajib untuk Anda coba adalah sambusa. Sambusa adalah cemilan khas yang berbentuk segi tiga. Sambusa terbuat dari olahan daging ikan yang memiliki cita rasa gurih dan lezat. Sambusa sangat cocok digunakan sebagai oleh-oleh ketika berkunjung ke Sulawesi Barat. Makanan ini termasuk makanan ringan yang banyak dicari oleh wisatawan dari berbagai daerah.

Baca juga: 5 Makanan Khas Maluku yang Berbahan Dasar Ikan

3. Apang

Goodnewsfromindonesia
info gambar

Apang adalah makanan khas Sulawesi Barat yang mudah ditemui di berbagai tempat khususnya di Mandar. Makanan ini merupakan sejenis kue yang berwarna coklat. Apang terbuat dari gula aren dan tepung beras yang kemudian dikukus. Camilan khas Sulawesi Barat ini memiliki rasa manis dan cocok untuk dipakai sebagai makanan penutup. Apang biasa disajikan dengan parutan kelapa muda untuk menambah rasa gurih.

4. Kue Paso

kue khas sulawesi
info gambar

Selanjutnya, makanan khas Sulawesi Barat yang wajib untuk Anda coba adalh kue paso. Kue ini merupakan kue yang berbentuk kerucut dan berwarna cokelat. Kue paso dibungkus dengan menggunakan daun pisang dan termasuk dalam salah satu makanan yang masih tradisional. Kue paso terbuat dari tepung beras, santan, dan gula aren. Kue ini masih kerap dijumpai di pasar-pasar tradisional di Sulawesi Barat.

5. Toppa Ikan Tuna

makanan khas sulawesi toppa
info gambar

Makanan khas Sulawesi Barat selanjutnya yang wajib untuk Anda coba adalaH toppa ikan tuna. Toppa ikan tuna adalah makanan khas yang terbuat dari ikan yang kemudian dimasak dengan menggunakan rempah-rempah. Ciri khas makanan ini menggunakan bumbu berwarna kuning dengan ras gurih yang lezat.

Baca juga: 5 Makanan Khas Riau dengan Kuah yang Menggugah Selera

6. Kalumpang

makanan khas sulawesi kalumpang
info gambar

Makanan khas Sulawesi Barat selanjutnya adalah kalumpang. Kalumpang adalah makanan khas dari daerah Mamuju. Bahan utamanya adalah sagu. Kalumpuang diolah dengan menggunakan rempah pilihan sehingga memiliki rasa yang khas. Cara pembuatannya yaitu dengan dipanggang di atas alat yang terbuat dari tanah liat.

7. Bikang

bikang khas mandar
info gambar

Bikang merupakan jajanan khas Sulawesi Barat yang terbuat dari tepung beras. Dilihat dari bentuknya, makanan khas Mandar dan Polewali ini mirip serabi yang ada di Jawa. Selain tepung beras, bikang biasanya dibuat hanya dengan menggunakan gula pasir. Rasanya manis dan sangat khas sehingga kerap dijadikan menu untuk berbuka puasa.

Baca juga: 7 Makanan dari Singkong Khas Indonesia: Tradisional hingga Kekinian

Demikian adalah 7 makanan khas Sulawesi Barat yang lezat dan otentik. Anda tentu wajib untuk mencoba makanan ini ketika berkunjung ke Sulawesi Barat sebagai salah satu destinasi wisata kuliner Indonesia yang beragam.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Muhammad Farih Fanani lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Muhammad Farih Fanani.

MF
RP
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini