6 Aktivitas Menarik yang Bisa Dilakukan di Raja Ampat

6 Aktivitas Menarik yang Bisa Dilakukan di Raja Ampat
info gambar utama

Raja Ampat adalah salah satu wisata bahari di Papua yang sayang untuk dilewatkan. Setiap tahunnya, pulau ini sering dikunjungi wisatawan baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

Di Raja Ampat, wisatawan bisa melakukan berbagai aktivitas wisata yang menarik. Beberapa diantaranya adalah:

1. Diving

Salah satu daya tarik di Raja Ampat adalah panorama biota laut. Ada ribuan biota laut yang bisa dilihat di pulau ini. Untuk melihatnya, wisatawan bisa melakukan diving ke dasar laut Raja Ampat. Ada banyak spot diving yang bisa dijajal di Raja Ampat, salah satunya pulau Misool yang menyimpan banyak jenis ikan dan biota laut lainnya.

2. Snorkeling di Perairan Dangkal

Selain diving, kamu juga bisa melihat keindahan biota laut di Raja Ampat dengan snorkeling di perairan dangkal. Kebetulan, perairan Raja Ampat tergolong jernih sehingga kamu masih bisa melihat keindahan biota laut dari perairan dangkal.

Ada lima destinasi snorkeling di Raja Ampat yang bisa dijajal, yaitu Kampung Arborek, Kampung Sauwandarek, Priwn Pol, Kampung Yenbuba, dan Kabupaten Sawinggrai. Di lima tempat tersebut, kamu bisa melihat berbagai jenis ikan tanpa harus menyelam ke dasar laut.

3. Memberi Makan Hiu di Piaynemo

Piaynemo adalah salah satu pulau di Raja Ampat yang memiliki gugusan karang yang memesona. Tidak hanya gugusan karang, pulau ini juga terdapat penangkaran hiu liar di dekat dermaga pos. Penangkaran tersebut sebetulnya tidak sengaja dibuat. Adapun pembuatan penangkaran tersebut disebabkan banyaknya hiu liar yang berenang di sana.

Di penangkaran tersebut, kamu bisa melihat hiu-hiu kecil berenang seolah-olah mereka hiu jinak. Tidak hanya melihat hiu-hiu tersebut, wisatawan pun juga bisa memberi makan kepada mereka. Makanan yang diberi biasanya berupa ikan hasil pancingan yang dipotong kecil-kecil. Wisatawan bisa memberikan makanan tersebut di bawah arahan penjaga pos di sana.

4. Trekking di Piaynemo

Selain memberi makan hiu, kamu juga bisa melakukan trekking di sekitar wilayah pulau Piaynemo. Rute trekking di Piaynemo tidak serta merta tersedia sehingga membuatmu harus membuat rute sendiri. Hal ini bisa menjadi tantangan tersendiri untukmu.

Selama trekking, kamu bisa melihat berbagai hewan dan tumbuhan yang hidup di Piaynemo, serta panorama Raja Ampat. Selain Piaynemo, kamu bisa melakukan kegiatan wisata ini di pulau Waisai dan Kabui.

5. Melakukan Island Hopping

Raja Ampat memiliki banyak pulau yang layak disambangi. Hal ini bisa kamu melakukan island hopping di Raja Ampat dengan mudah. Bagi yang belum tahu, island hopping adalah kegiatan berpindah-pindah dari satu pulau ke pulau lainnya.

Ada beberapa pulau yang harus kamu kunjungi jika ingin melakukan kegiatan ini, yaitu: Batu Pensil, Teluk Kabui, Telaga Bintang, dan Tano. Pulau-pulau tersebut menyediakan panorama alam yang membuatmu ingin berlama-lama di pulau-pulau tersebut.

6. Menyaksikan Burung Cendrawasih di Saporkren

Cendrawasih adalah salah satu burung khas Papua dan termasuk hewan langka yang wajib dilindungi. Kamu bisa melihat burung ini di salah satu desa wisata di Raja Ampat, Saporkren.

Sebelum melihat cendrawasih secara langsung, kamu akan diajak masuk ke hutan Pulau Sawinggrai terlebih dahulu. Di sana, kamu akan menemukan berbagai pepohonan dan berbagai spesies burung yang menampakkan diri mereka sambil menemani perjalananmu melihat cendrawasih.

Itulah berbagai kegiatan wisata menarik yang bisa kamu lakukan di Raja Ampat. Semoga bisa menjadi panduan untukmu yang akan berwisata ke salah satu destinasi bahari di Papua itu.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Anggie Warsito lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Anggie Warsito.

Terima kasih telah membaca sampai di sini