Arti Deep Talk dan Tips Ngobrol Mendalam dari Hati ke Hati

Arti Deep Talk dan Tips Ngobrol Mendalam dari Hati ke Hati
info gambar utama

Deep talk adalah kegiatan ngobrol secara mendalam untuk bisa mengenal seseorang atau membahas topik tertentu. Bisa dimulai dari hal receh seperti hal yang disuka dan tidak, kehidupan sebelum bertemu pasangan, karakter masing-masing hingga rencana di masa depan.

Namun bagi sebagian orang, memulai obrolan mendalam terasa cukup sulit. Mungkin karena pasangan bukan orang yang terbuka atau memang Kawan sendiri yang kebingungan bagaimana memulai obrolan yang seru. Lantas, apa solusinya? Berikut tips cara memulai deep talk untuk Kawan yang introvert.

Tips Deep Talk agar Komunikasi Lancar

tips deep talk dan contoh pertanyaan deep talk
info gambar

Umumnya deep talk menekankan tentang percakapan yang berkualitas, panjang dan seringnya membahas suatu masalah untuk menciptakan solusi tertentu. Selain itu deep talk membutuhkan consent [kerelaan] dan keterbukaan antarpihak untuk menghabiskan waktu bersama.

Meskipun tidak ada syarat khusus, beberapa tips ini bisa digunakan untuk memulai deep talk dengan pasangan:

1. Pilih tempat yang nyaman

Tempat yang nyaman bisa membuat suasana hati jadi lebih rileks dan menyenangkan. Dengan begitu, Kawan bisa leluasa berbicara tanpa adanya distraksi. Tidak ada rekomendasi tempat khusus, karena setiap orang memiliki kenyamanan yang berbeda. Namun, kebanyakan orang melakukannya di rumah agar lebih leluasa dan lebih privat.

2. Timing yang sesuai

Tidak hanya tempat, pemilihan waktu juga harus diperhatikan. Pastikan setiap pihak yang berkomunikasi tidak sedang dalam keadaan stres, kelelahan, sakit atau bahkan badmood. Apabila dirasa suasana hati sedang tidak baik, maka urungkan niat untuk memulai deep talk, karena hal ini malah akan menambah masalah bukannya menyelesaikan.

3. Pastikan memiliki waktu yang panjang

Saat melakukan deep talk, terkadang obrolan bisa mengalir begitu saja. Apalagi jika topik yang dibahas benar-benar klop dan seru.

Bisa tidak mengenal waktu hingga tak terasa sudah lama sekali. Oleh sebab itu, pastikan memiliki waktu yang panjang agar obrolan bisa selesai sesuai kebutuhan.

4. Mencari topik obrolan

Deep talk tidak selalu langsung dimulai dengan obrolan yang berat. Carilah topik-topik ringan dan menarik agar bisa menjadi obrolan hangat. Tidak jarang justru obrolan yang ringan dan receh malah memunculkan pembahasan menarik lainnya.

Jika Kawan masih bingung bagaimana cara mengawali obrolan ketika deep talk agar bisa berlangsung seru dan menggiring ke topik pokok pembahasan. Berikut ada list pertanyaan deep talk yang bisa kalian gunakan.

Contoh Pembuka Pertanyaan untuk Deep Talk dengan Pasangan

  • Kalau kamu punya waktu luang, kegiatan apa yang biasa kamu lakukan?
    Dengan pertanyaan ini, Kawan bisa membahas berbagai kegiatan seru. Selain itu, Kawan juga bisa mengenal hobi pasangan.

  • Apa ketakutan terbesar dalam hidup kamu ?
    Pertanyaan ini bisa Kawan gunakan untuk melihat bagaimana pasangan menghadapi dunianya. Dengan begitu, Kawan juga akan sedikit banyak mengetahui tantangan yang akan dihadapi dalam menjalin hubungan.

  • Kebiasaan aneh apa yang pernah kamu lakukan dalam hidup?
    Di sini Kawan bisa melihat karakter pasangan, tingkahnya, keanehannya. Nanti apabila Kawan menemukan hal itu dalam hubungan, Kawan jadi bisa memahami dan mengingatkannya agar berubah jika dirasa itu mengesalkan.

  • Apa yang jadi goals kamu 10 tahun ke depan?
    Pertanyaan ini sebenarnya bisa juga mengarah pada topik pembicaraan serius. Tapi jika digunakan untuk mengawali sebuah pembicaraan juga akan menjadi sebuah pembahasan yang seru. Karena kalian bisa berbagi mimpi satu sama lain.

  • Ada nggak sih satu pengalaman dalam hidup yang kamu jadikan pelajaran terbesar?
    Dari pertanyaan ini, Kawan bisa mengukur sedewasa apa pasangan kalian dalam menyikapi kehidupan. Setiap pelajaran merupakan guru terbaik. Harapannya, kita bisa memetik pelajaran agar mampu bersikap tepat apabila menghadapi masalah serupa.

Melakukan deep talk dapat memberikan ruang yang menyenangkan untuk mengungkapkan perasaan masing-masing. Dengan sering berkomunikasi, terbuka dan respect. Bisa jadi kalian akan lebih peka terhadap perasaan pasangan. Sehingga, apabila nantinya ada masalah yang muncul. Bisa segera diselesaikan dengan baik dan tidak mudah menghakimi.

Jangan pernah meremehkan deep talk. Karena komunikasi merupakan kunci penting dalam menjaga hubungan, tidak hanya dengan pasangan. Namun, juga sesama manusia.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Meita Astaningrum lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Meita Astaningrum.

MA
RP
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini