F1 Powerboat Danau Toba 2023, Sukses Pikat Wisatawan Mancanegara

F1 Powerboat Danau Toba 2023, Sukses Pikat Wisatawan Mancanegara
info gambar utama

Kejuaran Dunia Perahu Motor Formula 1 atau F1 Powerboat berlangsung di Indonesia pada 24–25 Februari 2023 yang lalu. Bagi yang belum tahu, F1 Powerboat merupakan balap motor perahu pesisir kelas tertinggi di dunia, setara dengan balap mobil Formula One.

F1 Powerboat seri Indonesia tersebut sukses digelar di Danau Toba, Sumatera Utara. Danau terdalam di dunia ini dipilih karena menjadi destinasi super prioritas yang memiliki budaya dan pemandangan alam yang sangat indah, serta masyarakatnya yang beragam.

Juara dunia F1 Powerboat 2007 dan 2010, Sami Selio pun kagum dengan keindahan Danau Toba. Menurutnya, pemilihan Danau Toba merupakan hal yang tepat karena berbeda dengan lokasi lainnya sehingga membuatnya antusias untuk berlomba.

“Saya sangat senang dan sungguh istimewa berada di sini. Organisasi kami hebat memiliki lokasi yang bagus,” kata Selio pada Jumat (24/2/2023), dilansir Antara News.

Niat untuk menarik wisman melalui perhelatan F1 Powerboat ternyata berbuah manis. Seperti yang diberitakan situs resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga, beberapa pedagang sekitar Danau Toba mengaku mampu meraup keuntungan besar selama kompetisi internasional itu berlangsung.

Menyusul keberhasilan digelarnya F1 Powerboat ini, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersiap untuk memperbanyak event di kawasan Danau Toba, baik yang bersifat olahraga, musik maupun lainnya.

Hal tersebut disampaikan Menparekraf, Sandiaga Salahudin Uno kepada Okezone.com di Balige, usai gelaran F1 Powerboat Danau Toba 2023.

Diketahui ada 18 pembalap asal Inggris, Brazil, Ukraina, China, Arab Saudi, Portugal, Perancis, Korea Selatan, dan Qatar yang mengikuti ajang kejuaraan F1 Powerboat 2023. Pembalap dari tim Stromoy Racing, Bartek Marszalek dikabarkan mendapat juara race 1 dalam kompetisi ini.

F1 Powerboat Jadi Balapan Pembawa Berkah, Masyarakat Sekitar Danau Toba Kecipratan Rezeki

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Firdarainy Nuril Izzah lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Firdarainy Nuril Izzah.

FI
SA
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini