Wisata Alam Temanggung

Wisata Alam Temanggung
info gambar utama

Temanggung adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Ibu kotanya berada di Kecamatan Temanggung Kota. Kota Temanggung berbatasan dengan beberapa wilayah seperti Kabupaten Kendal di utara, Kabupaten Semarang di timur, Kabupaten Magelang di selatan, serta Kabupaten Wonosobo di barat. Luas Kota Temanggung sekitar 870,35 km, sebagian Kota Temanggung merupakan dataran tinggi dan pegunungan.

Kota Temanggung selain terkenal dengan tembakaunya yang sangat melimpah, juga banyak wisata di Kota Temanggung yang sangat indah dan cocok untuk dijadikan destinasi wisata liburan. Banyak wisata di Temanggung salah satunya adalah wisata alam Posong, Embung Kledung, dan Curug Surodipo.

Wisata Alam di Temanggung

Wisata Alam Posong

Wisata alam Posong merupakan salah satu pilihan wisata di Temanggung, Jawa Tengah. Lokasinya yang berada di dataran tinggi membuat pemandangan di Posong sangat indah. Tepatnya berada di ketinggian 1.823 m di atas permukaan laut. Tidak heran jika udara di wisata Posong sangat sejuk dan dingin. Bahkan berbagai jenis tanaman bisa tumbuh subur disini seperti tembakau dan sayur-sayuran.

Di Posong, bisa melihat pemandangan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing yang terlihat sangat jelas. Tidak hanya itu, pemandangan di Posong juga sangat bagus dengan melihat perkebunan teh yang sangat luas mengelilingi Posong. Tempat ini juga pas untuk melihat sunset maupun sunrise. Untuk tiket masuk wisata Posong tergolong murah hanya Rp.20.000 sudah bisa menikmati keindahan alam yang sangat indah.

Wisata Alam Embung Kledung

Selanjutnya, wisata Embung Kledung adalah waduk buatan yang berada di wilayah Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Pada awalnya, embung ini adalah sebagai cadangan air untuk keperluan irigasi pertanian warga.

Baca juga: Mengunjungi Pasar Papringan Temanggung yang Kental akan Nuansa Tradisional Jawa

Namun, pemandangan alam yang disajikan sungguh sangat luar biasa, udara yang segar dan dingin dipadukan dengan panorama Gunung Sindoro di depan mata yang dihiasi sebuah danau buatan yang cukup besar. Banyak pengunjung yang membandingkan pemandangan tersebut seperti pemandangan Danau Kawaguchi yang berlatarkan Gunung Fuji di Jepang.

Dengan keindahan alam yang sangat bagus, Embung Kledung kemudian beralih fungsi menjadi sebuah objek wisata alam yang sangat indah dan menarik untuk dikunjungi. Untuk harga tiket masuk wisata Embung Kledung hanya Rp.7.000 sudah bisa menikmati pemandangan seperti di Danau Kawaguchi, Jepang.

Wisata Alam Curug Surodipo

Selanjutnya wisata Curug Surodipo. Wisata ini memiliki keindahan air terjun yang tersembunyi diantara perbukitan dengan ketinggian kurang lebih 1.200 m dari permukaan laut. Tidak itu saja, keindahan alam sekitar yang sangat menakjubkan juga diiringi dengan bukit hijau yang menjulang dan aliran air jernih yang menyegarkan.

Walaupun terbilang tinggi, air terjun ini mempunyai aliran yang tidak menimbulkan arus besar karena air turun melalui bebatuan terlebih dahulu. Pengunjung juga bisa berkemah pada tempat yang disediakan. Selain itu, berburu sunrise bisa juga dilakukan, apalagi saat cuaca cerah akan berasa di atas awan. Untuk harga tiket masuk ke Curug Surodipo ini hanya Rp.5.000 sudah bisa menikmati view yang sangat menakjubkan.

Tidak perlu pergi jauh ke luar negeri untuk berlibur, cukup keliling Indonesia saja berbagai tempat wisata yang sangat indah dengan tema yang berbeda bisa Kawan dapati. Nah, bagaimana Kawan menilai wisata di Kota Temanggung?

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

IA
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini