5 Fakta Menarik Kupu-Kupu yang Perlu Kamu Ketahui, Bukan Hanya Cantik

5 Fakta Menarik Kupu-Kupu yang Perlu Kamu Ketahui, Bukan Hanya Cantik
info gambar utama

Siapa yang tidak suka melihat keindahan kupu-kupu? Memiliki beragam corak dan warna yang cantik membuat serangga kecil ini banyak dicintai. Namun, apakah Kawan tahu sejumlah fakta menarik kupu-kupu?

Kupu-kupu adalah serangga yang sangat menarik dan memesona. Setiap spesies memiliki keunikan dan keindahan tersendiri. Kupu-kupu telah menjadi objek menarik untuk diamati dan dipelajari lebih lanjut.

Ingin mengenal kupu-kupu lebih dekat? Simak fakta menariknya, yuk!

Kupu-Kupu
info gambar

1. Ada Sekitar 20.000 Spesies Kupu-Kupu

Kupu-kupu adalah kelompok serangga yang sangat besar dan beragam, dengan perkiraan jumlah spesies mencapai sekitar 20.000 spesies di seluruh dunia.

Spesies kupu-kupu tersebar di seluruh benua, kecuali Antartika, dan ditemukan di berbagai habitat, mulai dari hutan hujan tropis hingga padang rumput dan gurun. Setiap spesies memiliki pola dan warna yang unik.

Baca juga: Misteri Burung Bidadari Halmahera yang Pernah Dikagumi oleh Wallace

2. Kupu-Kupu Berumur Pendek

Setelah lahir dari kepompong, kupu-kupu hanya punya waktu 2-4 minggu untuk hidup. Beberapa kupu-kupu bahkan hanya hidup 24 jam. Meski berumur pendek, kupu-kupu memiliki tugas yang intens, yaitu makan dan kawin.

Namun, tidak semua spesies kupu-kupu bertahan dalam hitungan minggu. Ada spesies yang dapat bertahan hidup selama 8 hingga 11 bulan.

3. Sayap Kupu-Kupu Transparan

Bagaimana bisa sayap kupu-kupu transparan? Bukankah berwarna-warni dan bisa dilihat mata dengan jelas?

Ada ribuan sisik kecil yang menutupi sayap kupu-kupu. Sisik inilah yang memantulkan cahaya berbagai warna yang biasa Kawan lihat.

Sebenarnya, sayap kupu-kupu dibentuk oleh protein yang disebut kitin. Ini adalah protein sama yang membentuk kerangka luar serangga. Lapisan kitin sangat tipis hingga terlihat transparan. Semakin tua kupu-kupu, sisik akan jatuh dari sayap dan meninggalkan bekas-bekas transparan atau lapisan kitin yang terbuka.

4. Kupu-Kupu Memiliki Empat Sayap

Apakah selama ini Kawan mengira kupu-kupu memiliki dua sayap? Jawabannya, salah. Kupu-kupu ternyata memiliki empat sayap.

Sayap yang dekat dengan kepalanya disebut sayap depan. Sementara sisanya disebut sayap belakang. Kupu-kupu menggunakan otot dada untuk menggerakkan sayapnya ke atas dan ke bawah. Serangga ini terbang membentuk pola angka delapan.

5. Kupu-Kupu Rabun Jauh

Kupu-kupu masih bisa melihat dengan baik di jarak 3 meter. Namun, lebih dari itu, pandangan kupu-kupu terlihat buram.

Uniknya, meski rabun jauh, kupu-kupu dapat melihat warna ultraviolet yang tidak bisa dilihat oleh mata manusia. Sayap kupu-kupu memiliki tanda ultraviolet untuk mengidentifikasi satu sama lain dan mencari pasangan.

Begitu pula bunga yang menjadi tempat makan kupu-kupu. Bunga memancarkan ultraviolet yang membantu kupu-kupu mencari makan.

Baca juga: 7 Jenis Burung Kenari yang Indah dan Penuh Warna, Cocok untuk Peliharaan di Rumah

Itulah 7 fakta menarik tentang kupu-kupu. Meskipun kehidupannya singkat, tetapi kupu-kupu mampu melakukan berbagai tugas penting dalam kelangsungan hidup spesiesnya.

Selain itu, kupu-kupu juga memiliki peran yang penting dalam ekosistem. Sebagai serangga yang aktif mengunjungi bunga, kupu-kupu membantu dalam proses penyerbukan. Hal ini sangat penting bagi keberlangsungan hidup tumbuhan dan hewan lain yang bergantung pada tumbuhan sebagai sumber makanan.

Namun, sayangnya populasi kupu-kupu di seluruh dunia terus menurun. Salah satu faktor penyebabnya adalah hilangnya habitat alami mereka akibat pembangunan manusia. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memperhatikan dan menjaga lingkungan hidup yang baik agar kupu-kupu dan serangga lainnya dapat terus hidup dan berkembang biak.

Dengan memerhatikan kupu-kupu dan serangga lainnya, kita juga membantu menjaga keseimbangan ekosistem dan keberlangsungan hidup makhluk hidup di bumi.

Referensi: suburbanexterminating.com | thoughtco.com

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

F
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini